Cair April 2025! Ini Daftar 4 Bansos yang Mulai Disalurkan untuk KPM dengan NIK KTP Terdaftar

Rabu 23 Apr 2025, 01:00 WIB
Bansos PKH, BPNT, PIP, dan BLT Dana Desa resmi cair April 2025. (Sumber: Poskota/Faiz)

Bansos PKH, BPNT, PIP, dan BLT Dana Desa resmi cair April 2025. (Sumber: Poskota/Faiz)

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah terus memperkuat komitmennya dalam mendukung pemulihan sosial dan ekonomi masyarakat melalui penyaluran bantuan sosial (bansos) yang tepat sasaran.

Pada April 2025 ini, kabar baik datang bagi keluarga penerima manfaat (KPM) karena sejumlah bansos kembali dicairkan, termasuk Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT), dan dua bantuan penting lainnya.

Setelah sempat mengalami penundaan akibat pelaksanaan bulan Ramadan dan libur Lebaran 2025, proses ground checking bansos oleh Kementerian Sosial (Kemensos) telah rampung dilaksanakan.

Baca Juga: KPM Bansos PKH 2025 Siap Terima Pencairan Dana Tahap 2, Cek Kategori dan Statusnya di Sini

Hal ini tentu membuka jalan bagi proses pencairan bantuan sosial tahap kedua yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat.

Penyaluran dana bantuan tidak hanya mencakup PKH dan BPNT, tetapi juga Program Indonesia Pintar (PIP) serta Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) yang disalurkan secara bertahap kepada penerima yang memenuhi kriteria.

Melansir dari tayangan YouTube Gania Vlog, berikut Poskota rangkum rincian mengenai penyaluran bantuan sosial tahap kedua tahun 2025.

Baca Juga: Jangan Takut, Bansos Pasti Cair! Kemensos Laporkan Telah Salurkan Bantuan Senilai Rp18 Triliun

Proses Penyaluran Bansos PKH dan BPNT

Mulai Senin, 21 April 2025, bantuan saldo dana bansos sebesar Rp600.000 mulai masuk ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) melalui dua bank penyalur, yakni Bank Syariah Indonesia (BSI) dan Livin' by Mandiri.

Penyaluran saldo dana bantuan sosial tersebut dikonfirmasi terjadi di beberapa wilayah Indonesia, seperti Aceh dan lainnya.

Penerima manfaat yang termasuk dalam desil 1 dan 2 (kategori miskin ekstrem) diprioritaskan untuk menerima bansos PKH (Program Keluarga Harapan) dan BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) tahap kedua.

Sementara KPM yang berada dalam desil 3 dan 4 masih berpotensi menerima bantuan, tergantung hasil akhir pemeringkatan.

Bagi penerima manfaat yang telah mengikuti program PKH lebih dari lima tahun dan masih berada dalam usia produktif, Kemensos akan mengalihkan mereka ke program pemberdayaan sosial, yakni Program Pahlawan Ekonomi Nusantara (PENA).

Dalam program bantuan ini, peserta akan mendapatkan pendampingan usaha serta modal usaha hingga Rp6 juta.

Program ini bertujuan untuk meningkatkan kemandirian ekonomi keluarga miskin melalui kewirausahaan. Bantuan dapat berupa perlengkapan usaha, seperti gerobak untuk berjualan dan fasilitas penunjang lainnya.

Lansia dan penyandang disabilitas yang telah mengikuti program lebih dari lima tahun tetap akan menerima bantuan sosial PKH seperti biasa.

Dua Bantuan Sosial Lain yang Cair Tahun 2025

Selain subsidi saldo dana bansos PKH dan BPNT, dua bantuan sosial lain yang juga disalurkan per 22 April 2025 adalah:

1. Program Indonesia Pintar (PIP)

Penyaluran tahap pertama Program Indonesia Pintar masih berlangsung. Setelah sebelumnya difokuskan pada siswa tingkat akhir (kelas 6 SD, kelas 3 SMP, dan kelas 3 SMA), kini bantuan juga disalurkan kepada siswa kelas 1 hingga 5 SD, kelas 1-2 SMP, serta kelas 1-2 SMA/SMK.

2. BLT Dana Desa

BLT Dana Desa untuk periode April hingga Juni 2025 mulai disalurkan. Beberapa KPM menerima pencairan tahap pertama sebesar Rp300.000 untuk bulan April, sementara sisanya akan menerima total Rp900.000 pada bulan Juni mendatang, tergantung kebijakan desa masing-masing.

Kabar menggembirakan lainnya datang dari sektor pendidikan. Sekolah Rakyat, sebuah program pendidikan berbasis asrama untuk anak-anak dari keluarga miskin ekstrem, resmi dibuka dan menerima pendaftaran baru.

  • Sekolah Rakyat menawarkan fasilitas lengkap tanpa biaya, meliputi:
  • Pendidikan formal setara sekolah negeri
  • Asrama dan tempat tidur yang layak
  • Makanan harian
  • Buku pelajaran
  • Fasilitas ruang kelas yang nyaman

Orangtua yang merasa anaknya belum bersekolah dan masuk dalam kategori miskin ekstrem dapat segera menghubungi pendamping sosial untuk proses pendaftaran.

Guna mengetahui informasi lebih lanjut mengenai status pencairan dan penerimaan sejumlah program bantuan sosial pemerintah lainnya, KPM dapat mengakses situs resmi cekbansos.kemensos.go.id ataupun aplikasi Cek Bansos Kemensos.

DISCLAIMER: Anda penerima bansos dalam artikel ini bukanlah seluruh pembaca poskota.co.id, melainkan masyarakat yang masuk ke dalam DTKS atau DTSEN sebagai penerima bansos dan memenuhi syarat serta kriteria sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah.

Berita Terkait

News Update