Apakah Nama Kamu Sudah Terdaftar? Begini Cara Cek Status Penerima BPNT Tahap 2 2025

Rabu 23 Apr 2025, 19:17 WIB
Segera cek NIK KTP Anda sekarang ada saldo dana bansos Rp600.000 dari BPNT siap disalurkan.

Segera cek NIK KTP Anda sekarang ada saldo dana bansos Rp600.000 dari BPNT siap disalurkan.

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah sebentar lagi akan segera menyalurkan bansos Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tahap kedua kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang namanya telah tercantum.

Bantuan sosial (bansos) BPNT merupakan program tahunan pemerintah yang akan diberikan kepada KPM untuk memenuhi kebutuhan pangan pokok selama tahun 2025.

Program ini akan menyasar kepada masyarakat rentan dan berpenghasilan rendah, buat kamu yang tengah menunggu kabar penyaluran tahap kedua pastikan bahwa Nomor Induk Kependudukan (NIK KTP) kamu telah memenuhi syarat di Data Tunggal Sosial Ekonomi (DTSE).

Syarat Penerima Bansos 2025

Baca Juga: Cek KPM Bansos BPNT 2025 Tahap 2 Pakai NIK KTP, Simak Cara Lengkapnya dari Laman Resmi di Hp

1. Warga Negara Indonesia

Calon penerima harus memiliki e-KTP atau Kartu Tanda Penduduk Elektronik.

2. Golongan yang Memerlukan Bantuan

Penerima harus tergolong dalam masyarakat yang membutuhkan bantuan, berdasarkan penilaian sosial-ekonomi.

Baca Juga: Cara Cek Bansos BPNT 2025 Tahap 2, Dapatkan Saldo Rp600.000 ke Rekening KKS

3. Bukan Anggota ASN, Polri, atau TNI

Penerima tidak boleh merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN), anggota Kepolisian, atau Tentara Nasional Indonesia (TNI).

4. Tidak Sedang Menerima Bantuan Lain

Penerima tidak boleh sedang menerima bantuan lain seperti Kartu Prakerja, BLT subsidi gaji, atau BLT UMKM.

Baca Juga: Bansos BPNT 2025 Rp2.400.000 Per Tahun Siap Diterima NIK e-KTP Atas Nama Kamu yang Tervalidasi di Sistem Pemerintah!

5. Terdaftar di DTSE

Penerima harus terdaftar dalam DTSE oleh Kementerian Sosial RI.

Bantuan ini akan diprediksi disalurkan mulai bulan April hingga Juni 2025 tahap dua, namun bisa jadi jadwal di setiap daerah akan berbeda-beda.

Jadwal Tahapan Penyaluran BPNT

Baca Juga: Cara Daftarkan NIK KTP supaya Bisa Dapat Bansos BPNT 2025, Cek di Sini

  • Tahap pertama cair dibulan Januari hingga Maret 2025.
  • Tahap kedua cair dibulan April hingga Juni 2025.
  • Tahap ketiga cair dibulan Juli hingga September 2025.
  • Tahap keempat cair dibulan Oktober hingga Desember 2025.

Bagi KPM yang telah terdaftar nantinya akan mendapatkan dana bantuan sebesar Rp600.000 per tiga bulan di tahun 2025, yang disalurkan melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) dan PT Pos Indonesia.

Untuk memastikan nama Anda tercatat sebagai penerima bantuan atau tidak, kamu juga bisa mengecek status penyaluran dana bansos BPNT yang dilakukan pemerintah melalui link Kemensos RI.

Cara Cek Status Penerima BPNT Tahap 2 2025

Baca Juga: Pemilik NIK KTP Ini Terdata Menerima Bansos BPNT 2025, Cek Statusnya Lewat Situs Resmi via Online

Buat kamu yang terbiasa dengan urusan digital, cek BPNT sekarang bisa dilakukan cuma lewat HP.

  • Lewat Website Resmi Kemensos: cekbansos.kemensos.go.id
  • Buka situs [https://cekbansos.kemensos.go.id](https://cekbansos.kemensos.go.id) lewat browser.
  • Pilih lokasi domisili kamu: provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa/kelurahan.
  • Masukkan nama lengkap kamu sesuai KTP.
  • Masukkan kode captcha yang muncul di layar.
  • Klik tombol "Cari Data".

Kalau kamu terdaftar sebagai penerima, maka akan muncul keterangan bahwa kamu termasuk penerima BPNT.

Kalau belum muncul, bisa jadi datamu belum di-update atau memang belum termasuk penerima.

Berita Terkait

News Update