POSKOTA.CO.ID - Jangan asal menyimpan sayur di kulkas jika tidak ingin cepat layu. Terdapat tips-tips ampuh untuk membuatnya tetap segar lebih lama di kulkas.
Sayuran memiliki nutrisi penting untuk tubuh sehingga harus disimpan dengan baik. Terdapat cara-cara tertentu supaya sayur menjadi lebih awet.
Masih banyak orang yang melakukan kesalahan saat menyimpannya, ada yang cepat layu malah sampai membusuk sehingga terbuang sia-sia.
Baca Juga: 12 Situs Lowongan Kerja Paling Banyak Info Loker 2025, Ada Part Time Juga!
Oleh karena itu, simak tips-tips untuk bisa mempertahankan kesegaran sayur dalam jangka waktu yang cukup lama dan bisa diolah kapan saja.
Tips Agar Sayur Segar Lebih Lama di Kulkas
1. Sortir Sayur sebelum Masuk Kulkas
Pilah-pilah sayuran yang Anda beli sebelum masuk kulkas, seperti mana yang memar, layu, atau mulai menguning. Satu bagian sayur yang rusak, membuat semuanya terkena. Pisahkan juga dengan buah.
Baca Juga: Daftar Promo Hari Kartini 2025: Makan Enak Harga Miring, dari Bakmi GM sampai Genki Sushi
Zat etilen yang dihasilkan buah bisa mempercepat pematangan, bahkan pembusukan pada sayuran di dekatnya. Jadi, sebaiknya tempatkan mereka di area yang terpisah.
2. Cuci dengan Air Mengalir
Kalau bisa, dengan sabun mengandung antibakteri untuk memastikan kuman dan kotoran supaya benar-benar hilang. Setelah itu, pastikan juga benar-benar kering sebelum dimasukkan ke kulkas.
Baca Juga: Promo Spesial Hari Kartini, 6 Restoran Ini Tawarkan Diskon Menarik Bagi Para Wanita
3. Sayur dalam Keadaan Utuh
Masukkan sayur ke dalam kulkas dalam keadaan utuh, kecuali pottong akarnya saja. Beberapa sayuran jika dipotong akan menghitam atau teroksidasi. Bila terpaksa, simpan di freezer untuk memperlambat proses pembusukan.
4. Selalu Bersih
Pastikan kulkas Anda selalu bersih. Suhu ideal kulkas berkisar antara 1 hingga 4 derajat Celcius. Suhu yang terlalu tinggi bisa memicu pertumbuhan bakteri, sementara suhu terlalu rendah bisa membuat sayuran membeku.
Baca Juga: Untuk Merawat Pisau Dapur Agar Tetap Tajam dan Bebas Karat, Simak Caranya Berikut Ini
5. Disimpan di Wadah Kedap Udara
Simpan sayuran di wadah yang kedap udara, maka akan terlindungi dari fluktuasi suhu dan kelembaban di dalam kulkas, sehingga kesegarannya akan lebih terjaga.
Itulah dia penjelasan dari tips agar sayur tetap segar lebih lama di kulkas. Semoga bermanfaat dan membantu.