POSKOTA.CO.ID - Menjelang pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) tahun 2025, para calon mahasiswa di seluruh Indonesia sedang giat mempersiapkan diri. Salah satu hal penting yang tak boleh dilewatkan adalah mencetak kartu peserta UTBK.
Kartu ini tidak hanya bersifat administratif, melainkan menjadi tanda pengenal resmi yang wajib dibawa ke lokasi ujian. Lantas, berapa ukuran ideal untuk mencetak kartu UTBK 2025? Berikut informasi dari SNPMB.
UTBK SNBT 2025 Resmi Dimulai
Pelaksanaan UTBK SNBT 2025 dijadwalkan berlangsung mulai 23 April hingga 5 Mei 2025. SNPMB menganjurkan peserta untuk segera mengunduh dan mencetak ulang kartu peserta sebelum hari pelaksanaan.
Langkah ini penting agar peserta mendapatkan informasi terkini mengenai jadwal dan lokasi ujian, mengingat adanya penambahan sesi hingga sesi ke-23 di beberapa pusat ujian.
Baca Juga: Jadi Peserta UTBK SBMPTN 2022 Gelombang 1? Catat Jadwal Pengumuman Hasil Seleksinya
Kartu peserta UTBK juga menjadi dokumen penting yang wajib dibawa.
Pengawas akan mencocokkan identitas dalam kartu untuk memastikan keaslian peserta dan mencegah praktik curang.
Jadwal Penting UTBK 2025
Berikut adalah rangkaian jadwal UTBK SNBT 2025 yang perlu diperhatikan:
- Pembuatan Akun SNPMB: 13 Januari – 7 Maret 2025
- Pendaftaran UTBK SNBT: 11 – 27 Maret 2025
- Pembayaran Biaya UTBK: 11 – 28 Maret 2025
- Pelaksanaan UTBK: 23 April – 5 Mei 2025
- Pengumuman Hasil: 28 Mei 2025
- Unduh Sertifikat UTBK: 3 Juni – 31 Juli 2025
Ukuran Ideal Cetak Kartu UTBK 2025
Menurut arahan SNPMB, kartu UTBK 2025 sebaiknya dicetak menggunakan kertas berukuran A4 (21 x 29,7 cm) atau F4 (21,5 x 33 cm). Kedua ukuran ini cukup memuat seluruh informasi penting pada kartu peserta.
Pastikan foto dan data identitas tercetak dengan jelas untuk memudahkan proses verifikasi oleh pengawas ujian.
Baca Juga: Cara Pendaftaran UTBK SNBT 2023, Info Lengkap Syarat, Biaya, Serta Link Pendaftarannya