POSKOTA.CO.ID - Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi kembali viral usai dirinya bertemu dengan seorang pedagang Tunanetra di daerah Bandung, Jawa Barat.
Penjual kerupuk itu diketahui bernama Kusnandar, warga asal Majalaya Kabupaten Bandung yang sedang berkeliling untuk menjual dagangannya.
Meski memiliki keterbatasan karena tidak bisa melihat, sebagai kepala keluarga ia tetap berusaha untuk berdagang meski harus dibantu dengan tongkat.
Kusnandar juga membawa tas slempang yang berisi uang hasil penjualan kerupuknya.
Dedi Mulyadi pun memborong kerupuk tersebut dan sedikit berbincang dengan si pedagang.
Setelah dihitung, kerupuk yang masih tersisa seharga Rp396.000 dan dibayar Rp400.000, namun Dedi Mulyadi mengetesnya dengan memberikan uang lembaran Rp2000.
"Ini duitnya Rp400.000 ribu nih," kata Dedi Mulyadi sambil memberikan uang Rp2000 empat lembar kepada Kusnandar.
Uang tersebut langsung diterima pegadang tunanetra itu dan dengan sopan berkata ke Dedi Mulyadi bahwa uang kembaliannya Rp4.000.
"Kembalian jadi Rp4000, mangga, hatur nuhun bapak sehat selalu," kata si pedagang sambil menyerahkan uang kembalian.