Pemerintah melalui Kemensos akan segera mencairkan bansos PKH dan BPNT tahap 2 pada Mei 2025. (Sumber: Poskota/Risti Ayu Wulansari)

EKONOMI

Kemensos Umumkan Jadwal Penyaluran Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT Tahap 2 Tahun 2025, Cair Mulai Akhir Mei?

Selasa 22 Apr 2025, 13:02 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) kembali menyalurkan bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) untuk tahap kedua tahun 2025.

Penyaluran bansos Kemensos ini menjadi bagian dari komitmen pemerintah dalam menjaga stabilitas ekonomi masyarakat rentan serta memastikan perlindungan sosial tetap berjalan efektif dan tepat sasaran.

Memasuki triwulan kedua tahun 2025, perhatian masyarakat kembali tertuju pada jadwal pencairan bantuan subsidi saldo dana bansos PKH dan BPNT.

Baca Juga: Pencairan Dana Bansos PKH dan BPNT Tahap 2 Tahun 2025 Bakal Dipercepat? Ini Pemilik NIK KTP Penerima Bantuan Pemerintah

Seiring dengan pernyataan resmi dari Kemensos, penyaluran bantuan sosial tahap kedua dijadwalkan mulai berlangsung pada bulan Mei mendatang.

Menariknya, pada tahap ini pemerintah mengadopsi sistem Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) sebagai acuan utama untuk menetapkan penerima manfaat.

Langkah ini dinilai penting dalam menyaring dan memverifikasi data agar bantuan benar-benar diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Pada kesempatan kali ini, Poskota akan mengulas secara lengkap mengenai jadwal pencairan bansos PKH dan BPNT tahap 2 tahun 2025, proses verifikasi data penerima melalui DTSN, skema penyaluran berdasarkan desil kesejahteraan, serta besaran bantuan yang akan diterima.

Baca Juga: Bansos PKH Tahap 2 2025 Rp600.000 Cair ke NIK e-KTP Anda Lewat Rekening KKS Ini? Cek Informasi Faktanya di Sini!

Survei Ground Checking Ditutup, Data Siap Diproses

Melansir dari kanal YouTube INFO BANSOS, setelah melalui proses survei ground checking yang diakhiri pada 20 April 2025, data hasil survei kini telah direkapitulasi dan diproses oleh Kemensos.

Pada 21 April, data tersebut diserahkan kepada Badan Pusat Statistik (BPS) untuk dilakukan pengolahan, pengukuran, dan perankingan tingkat kesejahteraan masyarakat.

Langkah ini dilakukan untuk memastikan bahwa penerima bantuan benar-benar memenuhi kriteria, serta untuk meningkatkan akurasi dan transparansi dalam penyaluran bantuan sosial yang bersumber dari anggaran negara.

Penyaluran Bansos Dimulai Mei 2025

Menteri Sosial Saifullah Yusuf, yang akrab disapa Gus Ipul, menyampaikan bahwa penyaluran bantuan PKH dan BPNT akan dilakukan secara serentak pada bulan Mei 2025.

Penyaluran tahap kedua ini akan berbasis sistem desil dalam DTSN, di mana masyarakat dikategorikan berdasarkan kondisi sosial ekonominya.

Gus Ipul menyampaikan bahwa jika tidak ada kendala teknis, penyaluran bantuan akan dilakukan pada akhir Mei, dengan prediksi paling lambat Juni 2025.

Rangkaian Jadwal Penyaluran Bansos

Berikut adalah tahapan dan jadwal resmi penyaluran bantuan sosial PKH dan BPNT yang telah diumumkan oleh Kemensos:

Besaran Bantuan yang Akan Diterima

Berdasarkan mekanisme penyaluran per triwulan, saldo dana bansos BPNT tahap 2 akan disalurkan sebesar Rp600.000.

Sementara itu, bansos PKH akan disesuaikan berdasarkan jumlah komponen penerima di setiap keluarga, mengacu pada hasil finalisasi data.

Penerima manfaat dapat memantau status pencairan melalui aplikasi SIKS-NG dan secara berkala memeriksa Kartu Keluarga Sejahtar (KKS) masing-masing.

Penyaluran akan dilakukan melalui bank-bank Himbara (Himpunan Bank Milik Negara) serta layanan PT Pos Indonesia. KPM yang belum memiliki rekening akan difasilitasi pembukaan rekening secara kolektif.

Kemensos menegaskan bahwa dengan sistem data DTSEN, bantuan sosial kini lebih tepat sasaran dan menyentuh kelompok masyarakat yang benar-benar membutuhkan.

Penggunaan DTSEN juga menjadi bagian dari upaya pemerintah dalam melakukan reformasi perlindungan sosial secara menyeluruh.

Masyarakat diimbau untuk selalu mengikuti informasi resmi dari Kemensos dan tidak terpancing oleh kabar yang belum terverifikasi.

Penyaluran bansos tahap kedua ini diharapkan mampu meringankan beban ekonomi masyarakat, khususnya mereka yang berada dalam kelompok rentan.

Guna mengetahui informasi lebih lanjut mengenai status pencairan dan penerimaan sejumlah program bantuan sosial pemerintah lainnya, KPM dapat mengakses situs resmi cekbansos.kemensos.go.id ataupun aplikasi Cek Bansos Kemensos.

DISCLAIMER: Anda penerima bansos dalam artikel ini bukanlah seluruh pembaca poskota.co.id, melainkan masyarakat yang masuk ke dalam DTKS atau DTSEN sebagai penerima bansos dan memenuhi syarat serta kriteria sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah.

Tags:
Kemensos Bantuan Sosial Bansos Bansos PKHBansos BPNTBansos 2025Cek Bansos Cek Bansos CairJadwal Pencairan BansosJadwal Pencairan Bansos Tahap 2DTSEN

Farida Fakhira

Reporter

Farida Fakhira

Editor