POSKOTA.CO.ID - Bagi Anda pengguna dompet elektronik DANA yang sudah kehabisan saldo bisa melakukan top up melalui BCA.
Top up saldo DANA dari BCA bisa dilakukan melalui BCA Mobile, KlikBCA, myBCA dan ATM BCA.
Melansir dari laman resmi DANA, biaya top up saldo DANA dari BCA ialah gratis hingga 20 kali dengan minimal Rp50.000.
Baca Juga: 4 Cara Top Up Saldo DANA yang Wajib Kamu Tahu, Mudah dan Praktis
Tentunya Anda wajib memasukan kode DANA dengan angka 3901 untuk bisa melakukan top up.
Cara Top Up Saldo DANA via BCA
Berikut cara top up saldo DANA via BCA:
1. Transfer BCA ke DANA via BCA Mobile
- Login ke BCA Mobile.
- Pilih m-Transfer dan pilih BCA Virtual Account.
- Masukkan nomor BCA Virtual Account, ketik kode 3901 diikuti dengan nomor ponsel yang terdaftar di DANA.
- Masukkan nominal.
- Cek detail transaksi, klik OK.
- Masukkan PIN BCA Mobile dan transaksi berhasil.
Baca Juga: Cara Top Up Saldo DANA dari SeaBank
2. Transfer BCA ke DANA via myBCA
- Login ke myBCA.
- Pilih Transfer dan pilih Virtual Account.
- Pilih Transfer ke tujuan baru.
- Masukkan nomor BCA Virtual Account berupa kode top up 3901 diikuti dengan nomor ponsel yang terdaftar di DANA.
- Pilih rekening sumber dana (jika memiliki lebih dari satu), masukkan nominal dan klik "Lanjut".
- Cek detail transaksi, klik "Lanjut".
- Masukan PIN dan transaksi berhasil.
3. Transfer BCA ke DANA via KlikBCA
- Login ke KlikBCA.
- Pilih Transfer Dana dan pilih Transfer ke BCA Virtual Account.
- Masukkan nomor BCA Virtual Account berupa kode top up 3901 diikuti dengan nomor ponsel yang terdaftar di DANA dan klik Lanjutkan.
- Masukkan nominal dan klik "Lanjutkan".
- Masukkan Respon KeyBCA Appli 1 dan klik Kirim.
- Transaksi berhasil dilakukan.
4. Transfer BCA ke DANA via ATM BCA
- Masukkan kartu ATM dan PIN di ATM BCA.
- Pilih Penarikan Tunai/Transaksi Lainnya.
- Pilih Transaksi Lainnya.
- Pilih Transfer.
- Pilih menu ke rekening BCA Virtual Account.
- Masukkan nomor BCA Virtual Account dan klik Benar.
- Cek detail transaksi dan pilih Ya.
- Transaksi berhasil.
Keempat cara di atas bisa Anda lakukan jika saldo DANA habis dan memerlukan top up.
Sekian informasi terkait cara top up saldo DANA via BCA dengan mudah sekarang.