Ia mengucapkan syukur dan haru kepada seluruh penonton di Indonesia, Kreator tersebut juga mengapresiasi netizen yang turut mengulas film tersebut di media sosial.
"Semuanya membuat kami terharu dan bersyukur karena energi baik yang diberikan ke JUMBO sungguh luar biasa," pungkasnya.
Lebih lanjut,Ryan juga mengungkapkan terima kasihnya kepada penonton yang menjadi buzzer gratisan, hingga membuat film tersebut semakin banyak penonton.
Baca Juga: Wapres Gibran Apresiasi Film Jumbo, Netizen Singgung Soal Penggunaan AI
"Terima kasih untuk setiap ajakan ke keluarga, sahabat, setiap review, video, dan cerita yang dibagikan. Terima kasih sudah jadi bagian dari #BuzzerJUMBO dengan cinta yang luar biasa," ucapnya.
Film Jumbo saat ini berada di posisi lima besar dengan jumlah layar yang masih ribuan di bioskop di seluruh Indonesia.
Film ini dapat melampaui film Dilan 1990 (2018) dengan 6,31 juta penonton, Pengabdi Setan 2: Communion (2022) 6,3 juta penonton, Warkop DKI Reborn: Jangkrik Bos! (2016) dengan 6,8 juta penonton.