Film Animasi Jumbo Tembus 6 Juta Penonton, Anak-Anak Desa Berbondong-bondong Nonton ke Bioskop

Selasa 22 Apr 2025, 11:06 WIB
Poster film animasi Jumbo. (Sumber: Visinema Studios)

Poster film animasi Jumbo. (Sumber: Visinema Studios)

POSKOTA.CO.ID – Film animasi Indonesia Jumbo kembali mencatatkan prestasi gemilang dengan mencapai 6 juta penonton pada hari ke-22 sejak penayangannya pada 31 Maret 2025.

Berdasarkan unggahan akun X @HabisNontonFilm pada 21 April 2025, Jumbo menunjukkan performa luar biasa dengan pertumbuhan penonton yang konsisten.

“Hari ini JUMBO udah tembus 6 juta penonton! 1 Juta hari ke-7 (6 April), 2 Juta hari ke-11 (10 April), 3 Juta hari ke-14 (13 April), 4 Juta hari ke-17 (16 April), 5 Juta hari ke-20 (19 April), 6 Juta hari ke-22 (21 April),” tulis akun tersebut.

Unggahan itu juga menyebutkan bahwa film ini kini berada di peringkat keenam film Indonesia terlaris sepanjang masa.

Baca Juga: Wapres Gibran Apresiasi Film Jumbo, Netizen Singgung Soal Penggunaan AI

Seorang vlogger terkenal Indonesia, Ridwan Hanif, bahkan mengadakan kegiatan sosial dengan mengajak anak-anak dari desanya untuk menonton film animasi Jumbo di bioskop Klaten, Jawa Tengah.

Kegiatan ini, yang berlangsung pada 20 April 2025, menggunakan bus untuk mengangkut rombongan.

Dalam unggahan di akun X-nya (@ridwanhr), Ridwan membagikan momen bahagia saat ia bersama anak-anak tetangga satu desa menikmati perjalanan menuju bioskop.

“Naik bus ajak anak-anak tetangga satu desa nonton Jumbo ke bioskop,” tulis Ridwan dalam unggahannya yang telah dilihat lebih dari 50.000 kali hingga Selasa, 22 April 2025.

Baca Juga: Wapres Gibran Angkat Topi untuk Anak Muda, Soroti Prestasi Film Jumbo dan Timnas Indonesia U-17

Sinopsis Film Animasi Jumbo

Film Jumbo mengisahkan tentang Don, seorang anak laki-laki yang memiliki tubuh besar dan sering merasa rendah diri karena sering diremehkan serta dirundung (dibully) oleh teman-temannya.

Berita Terkait

News Update