POSKOTA.CO.ID - Kabar baik buat para Keluarga Penerima Manfaat (KPM)! Setelah proses ground checking rampung 100%, bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tahap kedua mulai cair.
Saldo dana bansos senilai Rp600.000 telah masuk ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) di dua bank penyalur.
Dikutip dari akun Youtube Naura Vlog, Pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) kembali menyalurkan bantuan sosial tahap kedua untuk masyarakat kurang mampu.
Kabar gembira ini datang usai proses ground checking selesai 100% di seluruh Indonesia. Dana bantuan senilai Rp600.000 sudah mulai masuk ke rekening KKS milik KPM.
Dua bank penyalur yang telah mencairkan dana ini adalah Bank Syariah Indonesia (BSI) dan Livin’ by Mandiri. Penyaluran dilakukan pada Senin, 21 April 2025 dan Selasa, 22 April 2025.
Update Bansos PKH dan BPNT Tahap 2
Ground checking telah dilakukan oleh pendamping sosial sejak awal Maret 2025.
Meski sempat tertunda karena bulan Ramadan dan Idul Fitri, proses ini akhirnya rampung sepenuhnya pada 21 April 2025.
Hasil dari survei tersebut digunakan untuk meranking KPM berdasarkan desil kesejahteraan.
Bantuan akan diprioritaskan untuk masyarakat yang berada di desil 1 dan desil 2, yakni kategori miskin ekstrem. Sementara KPM di desil 3 dan 4 akan bergantung pada ketersediaan kuota.
KPM yang sudah terdaftar lebih dari 5 tahun, khususnya yang masih usia produktif, akan dialihkan ke Program Pahlawan Ekonomi Nusantara (PENA).