Bahaya menggunakan jasa hapus data pinjol. (Sumber: Unsplash/NordWood Themes)

EKONOMI

Bahaya! Ini Risiko Pakai Jasa Hapus Data Pinjol yang Perlu Diwaspadai

Selasa 22 Apr 2025, 12:57 WIB

POSKOTA.CO.ID - Simak dalam artikel ini sejumlah bahaya yang mengancam nasabah jika menggunakan jasa hapus data pinjol ketika galbay.

Seiring dengan meningkatnya jumlah fintech peer to peer P2P lending dan juga pengguna jasa pinjaman online (pinjol), kini juga banyak hadir jasa hapus data pinjol.

Jasa hapus data pinjol ini biasanya banyak digunakan oleh nasabah yang gagal bayar (galbay) utang pinjol.

Baca Juga: Cara Ampuh Hapus Jejak Digital Pinjol Setelah Gagal Bayar Agar Tak Dilacak Debt Collector

Harga jasa hapus data pinjol ini pun biasanya murah sehingga banyak orang tergiur untuk menggunakannya.

Jasa ini membantu nasabah yang galbay pinjol untuk menghapus data-datanya agar tidak lagi dikejar atau diteror oleh debt collector (DC) lapangan.

Pasalnya, banyak masyarakat yang takut ditagih utang oleh DC pinjol karena tidak mampu melunasi utang dan juga takut dengan tindakan DC lapangan tersebut.

Baca Juga: 4 Aplikasi Pinjol OJK Tanpa BI Checking atau DC Lapangan

Walaupun terdengar menggiurkan, namun perlu diperhatikan bahwa ada banyak risiko yang bisa menimpa debitur jika menggunakan jasa hapus data pinjol ini.

Berikut ini sejumlah bahaya yang membayangi masyarakat apabila menggunakan jasa hapus data pinjol yang sedang marak saat ini.

Risiko Memakai Jasa Hapus Data Pinjol

Melansir dari laman resmi Kredivo, berikut ini sejumlah risiko menggunakan jasa hapus data pinjol yang perlu diwaspadai oleh masyarakat.

1. Adanya potensi penyadapan data

Ketika menggunakan jasa ini, pengguna jasa diharuskan memberikan data sesuai KTP kepada penyedia jasa hapus data yang sebetulnya tidak memiliki otoritas resmi.

Hal itu membuat pengguna jasa tidak bisa dituntut untuk memberikan pertanggungjawaban jika ada kasus penyalahgunaan data.

2. Adanya potensi penjualan data pribadi

Setelah mendapatkan data diri pengguna jasa, penyedia jasa bisa saja menjual data yang diterima dan bisa mendaftarkan data kamu ke aplikasi online lainnya, mengambil uang tersebut, lalu kamu yang ditagih per bulannya.

Disclaimer: Artikel ini tidak mengajak kamu untuk melakukan gagal bayar atau galbay pinjol melainkan mengimbau bahaya hapus data pinjol.

Setiap aplikasi pinjol memiliki ketentuan tersendiri dalam pemberian limit pinjaman, suku bunga, hingga tenor pelunasan utang. Hindari melakukan penumpukan utang agar tidak gagal bayar atau galbay pinjol.

Tags:
hapus data pinjoljasa hapus data pinjolgagal bayar galbay pinjolgalbaypinjaman online pinjol

Kamila Sayara Avicena

Reporter

Kamila Sayara Avicena

Editor