Ia aktif memperjuangkan kesetaraan gender dan membuka wawasan perempuan terhadap pentingnya pendidikan dan keterampilan.
Menurutnya, perempuan harus bangkit dari ketertinggalan dan menjadi sosok yang berdaya.
Rohana mendirikan berbagai gerakan pemberdayaan perempuan, seperti Ruhana School, Kerajinan Amai Setia, dan kas pemberdayaan ekonomi.
Ia juga dikenal sebagai tokoh penting yang menawarkan konsep kesetaraan gender dengan tetap menghargai fungsi dan karakter alamiah perempuan.
Para tokoh ini telah membuka jalan bagi kemajuan perempuan Indonesia di berbagai bidang. Mereka adalah simbol perjuangan dan inspirasi yang terus hidup hingga kini.