Tepis Isu Keretakan Kabinet Merah Putih, Istana Pastikan Tetap Kompak

Senin 21 Apr 2025, 16:53 WIB
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi. (Sumber: Dok Kementrian Sekretaris Negara)

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi. (Sumber: Dok Kementrian Sekretaris Negara)

POSKOTA.CO.ID  - Menteri Sekretaris Negara, Prasetyo Hadi, mewakili Istana menepis anggapan adanya ketegangan di tubuh Kabinet Merah Putih.

Ia menegaskan bahwa seluruh jajaran pemerintahan tetap bekerja dalam suasana yang harmonis dan solid.

"Semua berjalan baik, tidak ada ketegangan di internal," ujar Prasetyo saat memberikan keterangan di Wisma Negara, Senin, 21 April 2025.

Baca Juga: Refly Harun Dukung Tuntutan Forum Purnawirawan TNI untuk Reshuffle Menteri Prabowo Terafiliasi Jokowi!

Pernyataan tersebut muncul setelah Presiden Prabowo Subianto memberi instruksi kepada para menteri untuk menjaga kekompakan dan mempererat kerja sama.

Terlebih beberapa hari lalu terdapat adanya menteri yang merapat ke Solo untuk bertemu mantan Presiden Joko Widodo.

Menurut Prasetyo, arahan dari Presiden merupakan langkah rutin untuk memperkuat sinergi antarpejabat tinggi negara.

Ia menjelaskan bahwa ajakan “merapatkan barisan” merupakan bagian dari penguatan semangat kolektif dalam bekerja, bukan karena adanya konflik internal.

"Ajakan itu lebih kepada membangun semangat kebersamaan dan memperkuat kerja tim. Bukan karena ada masalah di dalam," jelasnya.

Baca Juga: Roy Suryo Beberkan Keanehan dalam Skripsi Jokowi, Tidak Ada Tanggal Pengesahan dan Nama hingga Tanda Tangan Dosen Pengujinya

Ia menambahkan, koordinasi antarkementerian sejauh ini berlangsung dengan lancar, dan setiap anggota kabinet menunjukkan komitmen yang sama dalam mewujudkan program-program pemerintah.

Berita Terkait

News Update