POSKOTA.CO.ID - Kompetisi Liga 1 2024/2025 masih belum usai, namun rumor transfer pemain Persib Bandung sudah ramai dibahas.
Salah satunya ada gosip terbaru mantan pemain Tottenha Hotspur akan direkrut Bojan Hodak di bursa transfer musim panas.
Pemain tersebut diketahui berposisi sebagai bek tengah, namun juga bisa dimainkan sebagai gelandang bertahan.
Penasaran? Berikut info lengkap pemain belakang yang dirumorkan segera gabung ke Persib musim depan.
Nick Kuipers Belum Perpanjang Kontrak

Rumor bek anyar yang beredar menimbulkan kecurigaan, apakah Nick Kuipers akan hengkang di akhir musim nanti dari Persib Bandung?
Pasalnya melansir data Transfermarkt, kontrak bek asal Belanda itu akan habis pada 31 Mei 2025 mendatang dan belum ada sinyal perpanjangan.
Jika melihat kondisi Persib Bandung yang tengah memuncaki klasemen sementara, maka kemungkinan Nick Kuipers hengkang musim depan sepertinya kecil.
Dia merupakan pilar utama di lini belakang di Maung Bandung musim ini dengan 26 penampilan, serta mengoleksi 3 gol dan 1 assist.
Mantan Pemain Tottenham Gabung Persib?

Adapun rumor transfer mantan pemain Tottenham yang beredar adalah Giancarlo Gallifuoco.
Rumor beredar usai seorang jurnalis asal Malaysia, Avineshwaran mengunggahnya melalui X.
"Bek tengah KL Giancarlo Gallifuoco sedang dipantau oleh beberapa klub, meskipun hatinya tertuju pada City Boys," tulisnya di X @avineshW90.
"Kabarnya, ia diminati oleh Indian Super League, seperti yang diminati sejumlah klub seperti JDT dan Persib, serta beberapa klub K-League 2 juga sudah menghubunginya," kata dia.
Baca Juga: Update Klasemen Liga 1 2024-25 Usai Laga Persib vs Bali United
Diketahui Giancarlo Gallifuoco adalah mantan anak asuh Bojan Hodak ketika masih di Kuala Lumpur City FC pada tahun 2021-2023.
Namun belum diketahui pasti kebenaran ini dimana Persib sendiri masih fokus menyelesaikan kompetisi Liga 1 2024/2025 yang menyisakan 5 pertandingan lagi.
Sementara itu, Giancarlo Gallifuoco sendiri kini sudah berusia 31 tahun dan memilik paspor Australia.
Dia musim ini tampil sebanyak 21 kali bersama Kuala Lumpur City FC dan mengoleksi 5 kartu kuning.
Kontraknya baru akan habis pada 30 Desember 2025 dan memiliki nilai pasar mencapai Rp5,21 miliar.