Ia pun memuji mentalitas skuad Bajul Ijo di pertandingan tersebut, karena bisa tetap tampil solid meski kalah jumlah pemain.
“Saya bangga dengan tim ini, dengan semua pemain. Tidak pernah menyerah, selalu fokus, dan punya mental yang bagus,” kata Paul Munster, Minggu 20 April 2025.
Baca Juga: Jakarta Popsivo Polwan Kuasai Pekan Pertama Final Four Proliga 2025
“Kita bermain dengan sepuluh pemain, tapi tetap bagus. Jadi bangga dengan pemain saya,” tambahnya.
Modal Bagus Jelang Derby Jatim
Bagi Munster, kemenangan ini sangat penting dan menjadi modal bagus untuk menghadapi laga selanjutnya, melawan Arema FC.
Pelatih asal Irlandia tersebut menegaskan bahwa skuad Bajul siap tampil ngotot di laga bertajuk Derby Jatim itu.
“Kita akan fight untuk pertandingan selanjutnya. Dan tentunya dengan dukungan dari Bonek dan Bonita,” tegasnya.
Persebaya bakal berhadapan dengan Arema FC, pada pertandingan pekan ke-30 Liga 1 2024-25.
Duel tersebut bakal dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Senin 28 April 2025, pekan depan.