Dampak UU TNI, Militer Mulai Masuk Kampus

Senin 21 Apr 2025, 15:45 WIB
Potret TNI saat mendatangi Pusat Kegiatan Mahasiswa (Pusgiwa) UI pada 16 April 2025. (Sumber: Instagram/@pantauaparat)

Potret TNI saat mendatangi Pusat Kegiatan Mahasiswa (Pusgiwa) UI pada 16 April 2025. (Sumber: Instagram/@pantauaparat)

Diskusi tersebut mengangkat tajuk “Fasisme Mengancam Kampus: Bayang-Bayang Militer bagi Kebebasan Akademik.

Baca Juga: TNI dan Polri Dikabarkan Akan Terima Tunjangan Tambahan Seperti PNS, Nilainya Mencapai Rp60.000 per Hari

Berdasarkan laporan Amnesty Internasional Indonesia, anggota TNI menanyakan identitas para panitia secara rinci mulai dari nama, tempat tinggal dan lain sebagainya.

Pada 16 April 2025, Universitas Indonesia didatangi oleh Komandan Distrik Militer Depok 0508, Kolonel Iman Widhiarto.

Berdasarkan keterangan akun @pantauaparat, kedatangan TNI ke UI itu saat ada kegiatan Konsolidasi Nasional Mahasiswa yang dimulai secara resmi di Pusat Kegiatan Mahasiswa (Pusgiwa) UI.

Acara tersebut dihadiri oleh perwakilan BEM dari berbagai kampus dan organisasi mahasiswa di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Alasan Satpol PP Bongkar Tenda Massa Aksi Tolak UU TNI di Gedung DPR

Agenda dari kegiatan tersebut meliputi diskusi, perumusan sikap serta konsolidasi gerakan terhadap berbagai isu kebangsaan.

Tampak sejumlah anggota TNI berpakaian dinas dan menggunakan mobil dinas masuk ke area Pusgiwa UI. Tidak ada interaksi antara tentara dan mahasiswa, namun kehadiran tentara menimbulkan tanda tanya serta rasa khawatir dari mahasiswa.

Setelah itu, protes mulai muncul karena kehadiran militer di lingkungan kampus sebagai bentuk intimidasi dan pelanggaran terhadap kebebasan akademik.

Berita Terkait

News Update