POSKOTA.CO.ID - Dompet digital bernama aplikasi DANA kini menjadi tren digunakan di kalangan pengguna era modern serba praktis.
Uniknya, salah satu fitur di aplikasi DANA ini adalah ada fitur DANA Kaget. memungkinkan pengguna membagikan saldo secara cuma-cuma lewat tautan khusus.
Fitur DANA Kaget ini mudah dimanfaatkan, hanya dengan satu klik pada link yang dibagikan, dan jika beruntung, saldo DANA akan langsung bertambah.
Baca Juga: Cukup Main Game, Anda Berhak Dapat Saldo DANA Gratis Rp100.000 dengan Menyenangkan
Namun nominal yang akan diterima bervariasi, tergantung dari pengirimnya.
Untuk dapatkan DANA Kaget ini biasanya dari event aplikasi DANA, atau bisa juga dari individu yang ingin bagi-bagi uang dengan cara digital.
Bagi pengirim saldo DANA Kaget ini bebas menentukan jumlah uang yang akan dibagikan dan jumlah penerimanya.
Link DANA Kaget ini dibagikan melalui menu khusus dan mengisi jumlah uang yang akan dibagikan diberi ikon amplop.
Namun bagi pemburu cuan, harus berhati-hati terhadap link DANA Kaget yang berisi penipuan atau pencurian data.
Inilah Cara Aman Berburu DANA Kaget
Baca Juga: SELAMAT Saldo DANA Gratis Rp200 Ribu Berhasil Masuk Akun E-Wallet Kamu Sekarang, Cek Caranya
Dilansir dari laman resmi DANA, bahwa link resmi DANA Kaget biasanya dimulai dengan link.dana.id/kaget. Bagi kalian untuk menghindari klik link dengan URL mencurigakan.
Jangan pernah membagikan data pribadi seperti password, kode OTP, atau informasi sensitif lainnya, bahkan kepada pihak yang mengaku dari DANA.
Cara Klaim DANA Kaget
- Dapatkan link DANA Kaget resmi.
- klik link DANA Kaget resminya, nanti akan muncul secara otomatis ke akun DANA masing-masing
- Lalu muncul gambar amplop, klik kembali, jika beruntung saldo DANA gratis Rp100.000 atau bahkan lebih bisa didapatkan .