Presiden Prabowo Subianto Ucapkan Selamat Hari Paskah, Ajak Bangun Harmoni di Tengah Keberagaman

Minggu 20 Apr 2025, 17:30 WIB
Prabowo Subianto mengucapkan selamat Hari Paskah, mengajak umat Kristen mempererat persaudaraan dan menciptakan harmoni. (Sumber: presidenri.go.id)

Prabowo Subianto mengucapkan selamat Hari Paskah, mengajak umat Kristen mempererat persaudaraan dan menciptakan harmoni. (Sumber: presidenri.go.id)

POSKOTA.CO.ID - Presiden Prabowo Subianto mengucapkan selamat Hari Paskah kepada umat Kristen di seluruh Indonesia.

Dalam pesannya, Prabowo menekankan pentingnya Paskah sebagai momen untuk memperkuat persaudaraan dan menciptakan kedamaian di tengah keberagaman masyarakat.

“Selamat Hari Paskah untuk seluruh umat Kristiani di Tanah Air. Semoga momen suci ini memberi inspirasi untuk terus mempererat tali persaudaraan,” ungkap Prabowo melalui akun media sosial X-nya, @prabowo, pada Minggu, 20 April 2025.

Baca Juga: Uskup Agung Jakarta Ajak Umat Refleksi Paskah, Soroti Korupsi hingga Kekerasan

Lebih lanjut, Prabowo menyampaikan bahwa Paskah adalah waktu yang tepat untuk merenungkan nilai-nilai pengorbanan, kebangkitan, dan harapan.

Menurutnya, makna tersebut menjadi landasan bagi semua untuk terus membangun perdamaian dan harmoni, baik di lingkungan sosial maupun dalam kehidupan bermasyarakat.

“Ayo, kita jaga persatuan dan terus berbuat baik demi Indonesia yang lebih maju dan sejahtera,” tambahnya.

Tema perayaan Paskah tahun 2025 adalah "Damai Sejahtera Kristus di Tengah Keluarga," yang menggambarkan pentingnya kedamaian dalam keluarga sebagai pondasi kehidupan bermasyarakat.

Umat Kristen di berbagai penjuru Indonesia hari ini merayakan Paskah dengan mengikuti misa di gereja-gereja.

Di Jakarta, Gereja Katedral Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Raya Paskah Kebangkitan Yesus Kristus pada hari ini.

Baca Juga: Bursa Efek Indonesia Libur di Hari Paskah 2025, Simak Jadwal Transaksi Saham, Emas dan Reksadana

Berita Terkait

News Update