Pinjol Tanpa KTP, Begini Cara Pinjam Saldo DANA Langsung Cair dengan DANA Instan

Minggu 20 Apr 2025, 11:16 WIB
Cara dapatkan pinjaman online di aplikasi DANA melalui fitur DANA Instan. (Sumber: Poskota/Aldi Harlanda Irawan)

Cara dapatkan pinjaman online di aplikasi DANA melalui fitur DANA Instan. (Sumber: Poskota/Aldi Harlanda Irawan)

POSKOTA.CO.ID - Aplikasi dompet digital DANA menghadirkan fitur terbaru yang memudahkan pengguna. Di tahun 2025 ini, DANA memperkenalkan layanan pinjaman online (pinjol) tanpa perlu mengunggah KTP, sebuah terobosan yang dinanti banyak orang.

Fitur ini disebut DANA Instan dan menawarkan proses pencairan dana yang cepat dengan syarat lebih sederhana dibandingkan pinjol konvensional.

Fitur DANA Instan ini menjadi viral setelah seorang content creator membagikan tutorial cara meminjam saldo DANA tanpa menggunakan KTP atau fitur "minta".

Akun YouTube Gebang Kiidiw dalam unggahan videonya, diperlihatkan bagaimana pengguna bisa mendapatkan pinjaman mulai dari Rp1 juta hingga Rp10 juta hanya dengan beberapa langkah mudah. Proses verifikasinya pun mengandalkan data yang sudah terdaftar di akun DANA, sehingga lebih praktis dan efisien.

Baca Juga: Waspada! Ini 3 Cara Mengatasi Teror Nomor HP dari DC Pinjol Ilegal

Dengan bunga mulai dari 4,89 persen dan tenor hingga 12 bulan, layanan ini menjadi alternatif menarik bagi yang membutuhkan dana cepat.

Namun, pengguna diingatkan untuk tetap bijak dalam mengajukan pinjaman dan memastikan hanya menggunakan layanan resmi yang terdaftar di OJK.

Fitur ini tidak hanya memudahkan, tetapi juga menekankan pentingnya keamanan dan transparansi dalam transaksi keuangan digital.

Pinjol Langsung Cair Tanpa KTP

Dalam video tutorial yang viral di platform digital, seorang content creator memperlihatkan cara pinjam saldo DANA tanpa menggunakan KTP atau fitur "minta".

Fitur ini disebut DANA Instan, yang memungkinkan pengguna mengajukan pinjaman dengan limit mulai dari Rp1 juta hingga Rp10 juta, tergantung riwayat transaksi.

Syarat Pinjaman DANA Instan:

  • Tanpa upload KTP: Proses verifikasi menggunakan data yang sudah terdaftar di akun DANA.
  • Bunga rendah: Mulai dari 4,89 persen dengan tenor hingga 12 bulan.
  • Pencairan instan: Dana bisa langsung masuk ke saldo DANA atau rekening bank yang terhubung.

Berita Terkait

Rekomendasi Pinjol Syariah Bebas Riba 2025

Minggu 20 Apr 2025, 09:41 WIB
undefined

News Update