Lantas bagaimana dengan Jokowi dimana dalam foto ijazahnya sambil mengenakan kacamata?
Berdasarkan hasil penelusuran, Universitas Gadjah Mada (UGM) yang merupakan mantan kampus Jokowi menerapkan aturan ketat soal foto ijazah.
Dilansir dari web resminya, foto ijazah tidak boleh menggunakan kacamata hitam, cadar, masker, dan penghalang wajah lainnya.
Aturan tersebut berlaku saat ini, namun bisa jadi pada saat Jokowi lulus di tahun 1985 memang aturannya tidak berlaku.
Baca Juga: Eks Karyawan Sentosa Seal akan Laporkan Perusahaan Milik Jan Hwa Diana atas Dugaan Penahanan Ijazah
Sementara itu, kampus lainnya seperti Universitas Airlangga (Unair) Surabaya juga melarang penggunaan kamata dan aksesori lainnya di foto ijazah.
Kampus lainnya juga juga melarang penggunaan kacamata dan aksesori adalah Universitas Udayana Bali. Bahkan mahasiswa juga dilarang menggunaan anting dan perlengkapan lainnya dalam foto.
Namun untuk aturan foto ijazah di Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung adalah tidak diperbolehkan menggunakan kacamata hitam atau dengan lensa berwarna.
Bisa jadi penggunaan kacamata diperbolehkan asal dengan lensa bening yang tidak menghalangi mata.
Lalu kampus lainnya seperti Universitas Padjadjaran memperbolehkan penggunaan kacamata.
Dilansir dari fmipa.unpad.ac.id, jika menggunakan kacamata, mata harus terlihat jelas dan tidak ada refleksi pada lensa. Lensa tidak boleh berwarna dan tidak boleh menggunakan kacamata hitam. Bingkai kacamata tidak boleh menutupi mata.
Bisa disimpulkan bahwa penggunaan aksesori seperti kacamata ini memang bisa selama mengikuti aturan yang berlaku sesuai kampus masing-masing.