POSKOTA.CO.ID - Film terbaru dari Joko Anwar, yaitu Pengepungan di Bukit Duri terus diperbincangkan publik di platform media sosial.
Pasalnya, banyak yang sudah menonton mendapat pengalaman dan membayangkan Indonesia versi 2027 dengan dipenuhi rasisme, diskriminasi dan lain sebagainya.
Tak haya ceritanya yang menjadi sorotan, pemeran dari film Pengepungan di Bukit Duri ini mendapat pujian dari penonton, satu di antaranya ialah Omara Esteghlal.
Omara berperan sebagai Jefri dan menjadi salah satu murid yang bermasalah di SMA Duri.
Baca Juga: Daftar OST Film Pengepungan di Bukit Duri, Netizen: Asoy Dibikin Konser!
Dalam kisahnya, Jefri tumbuh besar di lingkungan yang penuh tekanan, mengalami kekerasan dalam rumah, sampai hidup di lingkungan yang mengajarkan kebencian sehingga ia sulit untuk mengendalikan emosinya.
Jefri melampiaskan amarah dan rasa frustasinya itu dengan membully teman-teman sekolahnya, terlibat dalam kekerasan serta tidak takut untuk melukai orang lain.
Alhasil di film ke-11 Joko Anwar ini, ia menjadi siswa SMA Duri yang disegani dan ditakuti.
Baca Juga: Jadwal Tayang Film Pengepungan di Bukit Duri Cinema XXI Area Jakarta Minggu, 20 April 2025
Penonton Beri Pujian kepada Omara Esteghlal
Setelah menyaksikan film ini, banyak penonton yang menyampaikan pujiannya pada Omara di platform media sosial.
Bahkan mereka menilai, akting dari Omara berhasil serta total memerankan peran Jefri.
“Semua orang yang udah nonton film ini pasti setuju kalo aktingnya Omara sinting. Kaget liat dia di sini (Pengepungan di Bukit Duri) penuh amarah, dendam dan berapi-api, bagus banget,” tulis akun @paradigmafilm.
“Kalo harus nyebutin siapa yang paling bersinar, tak lain dan tak bukan adalah Omara Esteghlal. Gila banget. Jefri punya desain karakter yang gila, Omara pun bisa berakting se-gila dan semengagumkan itu di film ini,” tulis @watchmenID.
Baca Juga: Fakta dan Ulasan Menarik Film Pengepungan di Bukit Duri: Fiksi yang Bisa Jadi Kenyataan
“Saya bener-bener terpukau sama akting dari Omara Esteghlal. Berhasil bikin orang kesel, tapi saya taku sih kalo ketemu orang begini,” ujar @immatirex.
Filmografi Omara Esteghlal
Omara Esteghlal adalah aktor yang memulai kariernya dalam film 5 Elang besutan sutradara Rudi Soedjarwo pada tahun 2011.
Kemudian ia kembali membintangi film Pasukan Kapiten pada 20121. Nama Omara mulai melejit setelah memerankan Piyan di film Dilan 1990 pada 2018.
Ia juga kembali main di Dilan 1991 (2019) dan Milea: Suara dari Dilan pada 2020. Banyak film yang sudah diperankan oleh Omara hingga membintangi film berjudul Budi Pekerti (2023) karya Wregas Bhanuteja.
Baca Juga: Pengepungan di Bukit Duri: Sinopsis, Pemain, dan Fakta Menarik Film Terbaru Joko Anwar
Berkat perannya sebagai Gora dalam film Budi Pekerti ia mendapat Piala Citra di ajang Festival Film Indonesia (2023) untuk kategori Pemeran Pendukung Pria Terbaik.
Selain film di atas Omara membintangi film Balada Si Roy (2023), Galaksi (2023) Tulah 6/12 (2023), Ali Topan (2024) dan Tinggal Meninggal Karya yang dijadwalkan tayang tahun 2025.
Lalu, Kadet (2021), Like & Share (2022), Surat dari Kematian (2020), Srimulat: Hidup Memang Komedi (2023).
Selanjutnya, Ruangguru the Movie: Meraih Mimpi di Awan (2019), Kenapa Gue? (2022), Kitab Kencan (2023), Cinlock - Love, Camera, Action! (2023), Mengejar Maghrib (2024), Bad Buys (2025), serta Pengepungan di Bukit Duri (2025).
Baca Juga: 4 Rekomendasi Film di Akhir Pekan, Salah Satunya Pengepungan di Bukit Duri
Bukan hanya di sisi akting yang mentereng, ternyata pendidikan Omara pun cukup bagus. Ia bersekolah di Amerika Serikat dan mendapatkan beasiswa dua jurusan sekaligus yaitu Filsafat dan Psikologi di St. Olaf College, Amerika Serikat.
Demikian informasi terkait Omara Esteghlal yang mendapat pujian dari penonton saat memerankan Jefri di film Pengepungan di Bukit Duri.