Dianggap Punya Aura Berbeda, Ini Tanda-Tanda Kamu Punya Weton Sakti

Minggu 20 Apr 2025, 16:35 WIB
Aura yang kuat dan berbeda sering jadi tanda seseorang memiliki weton sakti. (Sumber: Pixabay)

Aura yang kuat dan berbeda sering jadi tanda seseorang memiliki weton sakti. (Sumber: Pixabay)

POSKOTA.CO.ID - Pernahkah kamu merasa seperti memiliki kekuatan tersembunyi didalam diri? Atau mungkin sering mendengar orang bilang menganggap kamu memiliki aura yang berbeda.

Bisa jadi kamu termasuk orang yang memiliki weton sakti.

Dalam kepercayaan Jawa, setiap orang lahir dengan weton kombinasi hari dan pasaran Jawa, diyakini membawa karakter, energi, bahkan kekuatan spiritual tertentu.

Baca Juga: Cek Weton Kamu, Apakah Masuk Daftar 5 Weton Paling Penyayang Ini?

"Dari sekian banyak kombinasi weton, ada sebagian yang dianggap punya energi luar biasa, baik untuk perlindungan, daya tarik batin, maupun kekuatan spiritual alami.

Inilah yang disebut sebagai orang-orang dengan weton sakti," demikian seperti dikutip dari channel YouTube Nguri Jawen.

Berikut beberapa ciri utama yang bisa menandakan kamu memiliki weton sakti:

1. Auranya Terasa Kuat dan Dominan

Pernahkah kamu masuk ke suatu ruangan dan tiba-tiba semua mata langsung tertuju kepadamu?

Padahal kamu sedang tidak memakai baju mencolok, bahkan parfum pun biasa aja.

"Itu bisa jadi tanda kamu punya aura kuat, salah satu ciri paling umum dari pemilik weton sakti," ujarnya.

Konten Kreator di kanal Nguri Jawen itu mengungkapkan, aura kuat ini seperti medan energi yang memancar dari tubuh tanpa disadari.

Orang yang lahir di Jumat Kliwon atau Selasa Wage, misalnya, dikenal memiliki daya tarik mistis yang dalam.

"Mereka bisa membuat orang lain merasa hormat atau segan hanya dengan kehadirannya," ungkapnya.

Baca Juga: Weton Langka Ini Cuma Dimiliki Satu Orang di Dunia, Auranya Luar Biasa Kuat

2. Sering Mengalami Mimpi Aneh atau Mendapat Petunjuk Melalui Mimpi

Jika kamu sering mimpi bertemu sosok berjubah putih, menerima benda gaib seperti keris atau batu mustika, atau berada di tempat yang terasa sangat damai, besar kemungkinan itu bukan sekadar bunga tidur. Itu bisa jadi pesan dari alam spiritual.

Pemilik weton sakti, seperti yang lahir di Senin Legi atau Kamis Pahing, memiliki gerbang bawah sadar yang lebih terbuka.

"Mereka sering mendapat mimpi yang bersifat simbolik dan membawa pesan kehidupan," jelasnya.

3. Disukai oleh Hewan dan Anak Kecil

Ini mungkin terdengar sepele, tapi hewan dan anak kecil adalah makhluk paling peka terhadap energi.

Jika kamu sering didekati kucing liar, anjing tenang di dekatmu, atau bayi yang rewel jadi diam saat kamu gendong, itu menjadi tanda kamu memancarkan energi yang adem dan alami.

"Energi semacam ini biasanya hanya dimiliki oleh orang yang punya weton sakti. Mereka membawa ketenangan tanpa harus banyak bicara," ujar konten kreator tersebut.

4. Penuh Ujian, Tapi Selalu Bisa Bangkit

Pemilik weton sakti sering melalui kehidupan yang berat. Mulai dari konflik keluarga, tekanan finansial, hingga kesepian yang mendalam. Tapi mereka selalu selamat.

Seperti baja yang ditempa dalam api, kekuatan mereka terbentuk dari ujian hidup.

Mereka yang lahir di Jumat Legi, Rabu Wage, atau Senin Pon sering menunjukkan pola hidup naik-turun, tapi daya juang mereka luar biasa.

Mereka tak hanya bertahan, tapi juga tumbuh dan menjadi lebih kuat.

5. Sulit Tersentuh Santet atau Energi Negatif

Pernah dengar orang yang "dikirimi" santet tapi malah si pengirim yang kena efeknya?

Ini adalah salah satu tanda paling khas dari orang ber-weton sakti.

Mereka memiliki perlindungan spiritual alami, entah itu dari leluhur, amalan, atau energi batin murni.

Orang-orang seperti yang lahir di Selasa Kliwon, Kamis Pahing, atau Sabtu Pon sering dianggap "berat auranya".

Santet, energi jahat, bahkan niat buruk pun sering kali mental begitu saja saat mendekat.

Baca Juga: Auto Tahan Banting, 6 Weton Ini Punya Keistimewaan Hadapi Masalah Berat

Pesan untuk Pemilik Weton Sakti

Memiliki weton sakti bukan berarti bebas dari masalah.

Justru, semakin besar energi yang dimiliki, semakin besar pula tanggung jawab yang harus diemban. Oleh karena itu sebaiknya;

- Jaga hati tetap bersih dan rendah hati

- Perbanyak zikir dan doa sebagai "charger spiritual"

- Hindari rasa iri, dengki, atau marah berlebihan

- Gunakan energi untuk membantu, bukan untuk menaklukkan.

Sekian pembahasan mengenai tanda atua ciri-ciri pemilik weton Sakti. Apakah kamu termasuk salah satunya?

Berita Terkait

News Update