POSKOTA.CO.ID - Berikut ini cara menaikan limit pinjaman di AdaKami. Mengingat kebutuhan keuangan makin beragam dan limit pinjaman yang besar bisa memberikan ruang lebih untuk perencanaan finansial.
Bagi para pengguna setia aplikasi pinjaman online atau pinjol AdaKami, memiliki limit pinjaman yang tinggi tentunya menjadi keuntungan tersendiri.
Namun, bagaimana jika kamu merasa limit yang kamu miliki terlalu kecil dan tidak mencukupi kebutuhan darurat atau belanja penting lainnya?
Jangan khawatir, karena AdaKami menyediakan fitur peningkatan limit bagi nasabahnya yang memenuhi sejumlah kriteria penting.
Pihak AdaKami menggunakan algoritma penilaian yang mirip seperti lembaga keuangan formal lainnya.
Baca Juga: Pinjam Rp3 Juta di Pinjol AdaKami, Langsung Cair dan Miliki Bunga Rendah! Cek Cara Pengajuannya
Artinya, mereka akan mengevaluasi bagaimana kamu mengelola keuangan berdasarkan data transaksi dan penggunaan kartu kredit.
Jika terlihat bahwa kamu tidak menunggak di layanan lain, maka kamu akan dianggap layak mendapat kepercayaan lebih berupa limit pinjaman yang lebih besar.
Sebaliknya, jika kamu sering telat membayar tagihan atau menunjukkan aktivitas finansial yang tidak stabil, kemungkinan besar permohonan kamu akan ditolak atau hanya disetujui sebagian.
Sebelum mengatahui bagaimana cara menaikan limit pinjaman, simak dulu beberapa syarat pengajuan pinjaman di AdaKami.
Syarat Penting Sebelum Mengajukan Kenaikan Limit di AdaKami
Melansir dari kanal YouTube Talknolagi, menginformasikan bahwa tidak semua pengguna bisa langsung mendapatkan kenaikan limit. Ada beberapa hal mendasar yang harus dipenuhi terlebih dahulu: