POSKOTA.CO.ID - Pinjaman online alias pinjol memang sering jadi perdebatan. Di satu sisi, banyak yang merasa dirugikan karena bunga mencekik dari pinjol ilegal. Tapi di sisi lain, tidak sedikit juga yang terbantu berkat aplikasi pinjol yang resmi dan terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Nah, agar kamu terhindar dari jebakan pinjol abal-abal, berikut lima rekomendasi pinjol OJK terpercaya tahun 2025 yang sudah legal, aman, dan cepat cair. Cocok banget buat kamu yang butuh dana darurat.
Selama beberapa tahun terakhir, pinjaman online atau pinjol telah menjadi solusi praktis bagi masyarakat yang membutuhkan dana cepat.
Sayangnya, maraknya pinjol ilegal membuat reputasi industri ini ikut tercoreng.
Baca Juga: Bisa Ajukan Hingga Puluhan Juta, Ini Daftar Pinjol Tanpa BI Checking Cepat Cair? Cek Faktanya!
Tak sedikit kasus nasabah yang meminjam Rp1,5 juta, tapi ditagih hingga Rp100 juta karena bunga tak masuk akal.
Padahal, jika diajukan melalui jalur resmi dan aplikasi legal yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK), pinjol bisa menjadi solusi finansial yang aman dan transparan.
Oleh karena itu, sangat penting untuk memilih pinjol legal OJK yang jelas izin dan sistemnya.
5 Pinjol Legal OJK 2025
Berikut lima rekomendasi pinjol legal OJK tahun 2025 yang bisa kamu andalkan:
1. Dana Rupiah
Dana Rupiah adalah aplikasi pinjol yang dikelola oleh PT Layanan Keuangan Berbagi dan telah mengantongi izin dari OJK sejak tahun 2020.
Aplikasi ini menawarkan pinjaman tanpa jaminan untuk keperluan pribadi, dengan pilihan tenor 1 bulan, 3 bulan, dan 6 bulan.