Update Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kokoh di Puncak, Dewa United Kedodoran Kejar Poin, Persija Mampu Kejar?

Sabtu 19 Apr 2025, 08:38 WIB
Beckham Putra berselebrasi bersama Bojan Hodak usai mencetak gol ke gawang Bali United. (Sumber: Poskota/Ade Mamad)

Beckham Putra berselebrasi bersama Bojan Hodak usai mencetak gol ke gawang Bali United. (Sumber: Poskota/Ade Mamad)

POSKOTA.CO.ID - Persib Bandung dipastikan tetap kokoh di puncak klasemen sementara Liga 1 2024/2025 usai kemenangan tipis 2-1 lawan Bali United.

Laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Jumat 18 April 2025 tadi malam berjalan seru.

Bali United yang berstatus tim tamu mampu menekan tim Maung Bandung di babak pertama dan unggul lebih dulu lewat Irfan Jaya.

Namun Persib berhasil tunjukkan mental juara dan membalikkan keadaan di babak kedua lewat Beckham Putra dan Gustavo Franca.

Baca Juga: Kalahkan Bali, Gustavo Franca: Persib Bandung Tunjukkan Karakter Juara

Dengan hasil ini Persib sekarang telah mengoleksi 61 poin dari 29 laga dan menjadi kandidat kuat juara Liga 1. Tim Maung Bandung unggul 8 poin dari Dewa United di tabel klasemen.

Pada pekan ke 29 sendiri Dewa United juga berhasil meraih kemenangan tipis 0-1 melawan PSS Sleman.

Namun jarak yang dipangkas berhasil dikembalikan lagi oleh Persib lewat kemenangan melawan Bali United.

Meski begitu, masih ada sisa 5 pertandingan lagi yang akan dijalani Persib Bandung dan Dewa United hingga akhir musim.

Baca Juga: Update Klasemen Liga 1 Hari Ini: Persib Kian Dekat ke Takhta Juara, Tapi Belum Aman

Setiap pertandingan perlu dimaksimalkan jika ingin terus bersaing di perburuan gelar juara musim ini.

Sementara itu, nasib tim Ibukota Persija Jakarta masih tertahan di peringkat 6 klasemen sementara dengan koleksi 44 poin.

Padahal sebelumnya sebelumnya tim Macan Kemayoran sendiri terus menguntit Persib dalam perburuan gelar, meski akhirnya mendapat rentetan hasil buruk.

Namun meski begitu, Persija baru akan melakoni laga pekan ke 29 mereka hari ini, Sabtu 19 April 2025 melawan Persik Kediri.

Baca Juga: Rumor Transfer Persib Bandung: Bojan Hodak Besar-Besaran Rombak Skuad, Nilai Total 5 Pemain Baru Ini Mencapai Rp34,33 Miliar

Laga ini akan sangat menantang bagi tim asuhan Carlos Pena, dimana belum meraih kemenangan di 3 pertandingan terakhir mereka.

Kemenangan terakhir Persija adalah saat melawan PSIS pada pekan ke 25 dengan skor 2-0, kemudian laga berikutnya kalah dari Arema FC 1-3, kalah dari Madura United 1-0, dan imbang lawan Persebaya 1-1. ;

Secara matematika, dari 6 laga yang masih tersisa bagi Persija maka poin maksimal yang bisa didapat hingga akhir musim adalah 62 poin.

Persija bisa saja meraih juara dan menyalip tim Persib Bandung, dengan catatan rivalnya itu harus kalah di semua sisa laga musim ini.

Berita Terkait

News Update