POSKOTA.CO.ID - Berikut ini simulasi cicilan Akulaku dengan tenor 12 bulan. Bisa jadi pertimbangan kalian untuk mengajukan pinjaman online atau pinjol legal diawasi OJK.
Meningkatnya kebutuhan masyarakat terhadap layanan keuangan digital mendorong hadirnya berbagai platform yang menawarkan kemudahan pinjaman tanpa ribet.
Salah satu aplikasi yang cukup populer di kalangan pengguna Indonesia adalah Akulaku, yang kini menyediakan fasilitas pinjaman jangka panjang dengan sistem cicilan hingga 12 bulan.
Artikel ini akan mengupas tuntas mulai dari tabel pinjaman, besar cicilan, bunga, hingga persyaratan yang harus dipenuhi agar kamu bisa mendapatkan pinjaman dengan mudah.
Apa Itu Akulaku?
Akulaku adalah layanan finansial berbasis aplikasi yang sudah banyak digunakan di Asia Tenggara, terutama di Indonesia.
Baca Juga: Butuh Dana Darurat? Ini Simulasi Cicilan Pinjol Legal Akulaku, Tenor Panjang dan Bunga Rendah
Platform ini tidak hanya menyediakan fitur belanja dengan sistem cicilan atau Buy Now Pay Later (BNPL), tetapi juga menawarkan layanan pinjaman tunai yang langsung cair ke rekening pengguna.
Fitur-fitur yang ditawarkan Akulaku ditujukan untuk mempermudah masyarakat yang memiliki keterbatasan akses ke bank atau lembaga keuangan formal.
Berapa Besar Bunga dan Biaya Tambahan Pinjaman Akulaku?
Saat mengajukan pinjaman, kamu juga perlu memperhitungkan bunga dan potongan administrasi yang berlaku.
Bunga yang dikenakan oleh Akulaku berada di kisaran 2,6 persen per bulan untuk pinjaman di atas Rp1 juta dengan tenor 30 hari atau lebih.
Menariknya, jika kamu hanya meminjam sebesar Rp1 juta dengan tenor 30 hari, tidak akan dikenakan bunga sama sekali.
Namun, jangan lupa bahwa setiap pengajuan pinjaman tetap akan dikenai biaya administrasi sebesar 6 persen dari total pinjaman yang kamu ajukan.
Artinya, dana yang kamu terima akan lebih kecil dari jumlah yang diajukan karena terpotong biaya tersebut.
Syarat Pengajuan Pinjaman di Akulaku
Proses pengajuan pinjaman di Akulaku bisa dibilang sangat simpel. Kamu hanya perlu menyiapkan beberapa dokumen dasar seperti:
- KTP (Kartu Tanda Penduduk)
- KK (Kartu Keluarga)
- Nomor rekening aktif atas nama pribadi
- Informasi pekerjaan dan penghasilan bulanan
Setelah semua dokumen diunggah, proses verifikasi akan berjalan otomatis dan tidak memakan waktu lama. Jika disetujui, pinjaman akan langsung cair ke rekening yang didaftarkan.
Limit Pinjaman dan Jenis Akun Akulaku
Akulaku membagi penggunanya menjadi dua jenis akun, yakni Basic dan Premium, masing-masing dengan batas pinjaman dan tenor yang berbeda:
- Akun Basic hanya diberikan limit maksimal Rp3 juta dengan durasi pinjaman maksimal 30 hari.
- Akun Premium memiliki limit yang jauh lebih besar, yaitu hingga Rp30 juta dengan pilihan tenor dari 30 hari hingga 12 bulan.
Bagi pengguna baru, limit awal bisa langsung mencapai Rp25 juta, tergantung pada hasil verifikasi dan skor kredit internal Akulaku.
Pinjaman juga hanya bisa dilakukan dalam kelipatan Rp500.000 dan menyesuaikan dengan limit yang tersedia di akun kamu. Jadi, kalau saldo limit kamu Rp5 juta, maka pinjaman maksimal yang bisa diajukan juga sebesar itu.
Simulasi Cicilan Akulaku 12 Bulan
Salah satu keunggulan Akulaku adalah pilihan tenor pinjamannya yang fleksibel. Kamu bisa memilih durasi pembayaran mulai dari dua bulan hingga satu tahun penuh.
Berikut ini adalah simulasi cicilan berdasarkan nominal dan tenor pinjaman:
Pinjaman Rp2.500.000 tenor 2 bulan cicilan Rp1.390.000
Pinjaman Rp3.500.000 tenor 3 bulan cicilan Rp1.335.000
Pinjaman Rp3.500.000 tenor 4 bulan cicilan Rp1.044.000
Pinjaman Rp3.500.000 tenor 5 bulan cicilan Rp869.000
Pinjaman Rp7.000.000 tenor 6 bulan cicilan Rp1.391.000
Pinjaman Rp10.000.000 tenor 9 bulan cicilan Rp1.397.000
Pinjaman Rp12.000.000 tenor 12 bulan cicilan Rp1.332.000
Itulah tadi informasi terkait simulai cicilan Akulaku dengan tenor 12 bulan.
DISCLAIMER: Sebelum memutuskan untuk menggunakan layanan pinjaman online, ada baiknya kamu mempertimbangkan kemampuan membayar cicilan setiap bulannya.
Meskipun terlihat ringan di awal, cicilan yang terus berjalan bisa menjadi beban keuangan jika tidak dikelola dengan baik.
Selain itu, pastikan kamu membaca syarat dan ketentuan yang berlaku agar tidak kaget dengan potongan atau biaya tambahan yang mungkin timbul.