POSKOTA.CO.ID - Memasuki usia 18 tahun artinya kamu sudah bisa mengakses berbagai layanan keuangan, termasuk pinjaman online (pinjol).
Akan tetapi, sebaiknya kamu memilih pinjol yang legal dan sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) agar tetap aman dan terhindar dari penipuan.
Aplikasi Pinjol Resmi
Untuk kamu yang sedang butuh dana cepat tanpa jaminan, berikut ulasan mengenai lima aplikasi pinjol resmi dan terpercaya yang bisa kamu ajukan mulai dari usia 18 tahun.
Baca Juga: Pinjol Rp5 Juta di Spinjam Apakah Pilihan Tepat? Ini Hal yang Harus Kamu Pertimbangkan
"Semua aplikasi ini sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK, jadi aman dan legal digunakan," demikian seperti dikutip dari kanal YouTube RR Project.
1. Maucash
Maucash merupakan aplikasi pinjaman dana tunai dari Astra yang menyediakan dana cepat untuk kebutuhan konsumtif maupun modal usaha.
Berikut rincian mengenai aplikasi pinjol Maucash:
- Legalitas: Terdaftar dan diawasi oleh OJK
- Plafon pinjaman: Rp2 juta-Rp50 juta
- Tenor: 6-24 bulan
- Bunga: Maksimal 34,8 persen per tahun atau sekitar 2,9 persen per bulan