POSKOTA.CO.ID — Dua pemain muda Persija Jakarta tampil menonjol di penghujung musim BRI Liga 1 2024/2025. Rayhan Hannan dan Dony Tri Pamungkas menunjukkan kontribusi nyata bagi tim ibu kota.
Rayhan kembali mencuri perhatian setelah mencetak gol indah ke gawang Persebaya Surabaya. Gol jarak jauhnya mengukir catatan kelima musim ini bagi gelandang kelahiran Jakarta itu.
Pemain berusia 21 tahun itu sudah tampil dalam 21 pertandingan bersama Persija. Ia mencatat lima gol dan dua asis meski lebih sering bermain dari bangku cadangan.
Sejak kembali dari tugas bersama Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2024, Rayhan tampil semakin matang. Empat gol dan dua asis berhasil ia torehkan sejak pekan ke-17.
Baca Juga: Persija Jakarta Bidik Kebangkitan Saat Hadapi Persik Kediri
Rayhan tidak ingin terlena dengan pencapaiannya. Ia menegaskan bahwa tujuan utamanya tetap demi kemenangan tim.
“Senang bisa mencetak gol untuk tim,” kata Rayhan. “Tapi pada akhirnya sepak bola adalah menang sebagai kesebelasan tim bukan menang secara individu.”
Sementara itu, Dony Tri Pamungkas juga mulai rutin mengisi lini kiri Macan Kemayoran. Kembalinya dari Timnas U-20 membuatnya langsung dipercaya tampil sebagai starter.
Dony sempat mengemban ban kapten untuk Garuda Muda di Piala Asia U-20 2025. Kini, ia mulai menunjukkan ketenangan dan kedewasaan dalam permainan bersama Persija.
Sejauh ini, Dony mencatat satu asis dari sembilan pertandingan. Ia berupaya membantu tim memperbaiki performa di sisa musim.