SERANG, POSKOTA.CO.ID - Indikator Politik Indonesia merilis hasil Quick Count Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Serang, Sabtu 19 April 2025.
Hasilnya, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Serang, Ratu Rachmatuzakiyah-Najib Hamas berhasil unggul telah 76,92 persen.
Peneliti Utama Indikator Politik Indonesia, Bawono Kumoro mengatakan pihaknya mengambil sampel di 176 TPS se-Kabupaten Serang dan data yang masuk sudah mencapai 100 persen.
"Hasil menunjukkan keunggulan pasangan Ratu Zakiyah - Najib diangka 76,92 persen. Sedangkan pasangan Andika Nanang di angka 23,8 persen," kata Bawono kepada wartawan di kediaman Ratu, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang.
Baca Juga: PDI Perjuangan Kuasai Pilkada Serentak Bekasi Raya
Bawono menuturkan, Indikator Politik Indonesia sudah melakukan berulang kali hitung cepat seperti saat pemilu, Pilpres, dan Pilkada. Dalam penghitungan, sampel diambil secara representatif di 176 TPS yang bisa mewakili keseluruhan di seluruh TPS Pilkada Kabupaten Serang.
"Jadi ada relawan yang kita tempatkan di setiap TPS terpilih untuk melaporkan hasil C1 hasil penghitungan suara yang sudah disahkan oleh KPPS oleh penyelenggara panitia pemungutan suara di TPS tersebut," ujarnya.
Kemudian, data itu dikirim ke data center Indikator Politik Indonesia dikumpulkan hingga 100 persen.
"Kita mengambil 176 TPS jadi di setiap TPS itu kita menempatkan satu orang relawan untuk memantau hasil pemungutan suara di TPS tersebut hingga hasil penghitungan ditetapkan penyelenggara," ujarnya.
Baca Juga: Tri-Harris Menang Tipis di Pilkada Kota Bekasi, Selisih 7.079 Suara dari Paslon Heri-Sholihin
Menurutnya, hasilnya tidak jauh berbeda malah ada peningkatan. Dimana pada 27 November sekitar 70 persen dan saat ini mencapai 76,92 persen untuk Zakiyah - Najib.