Bagi sebagian penderita diabetes, kemungkinan 2 kali lebih rentan terkena serangan jantung.
Selain itu, diabetes juga menjadi penyebab utama kebutaan, gagal ginjal, amputasi kaki bagian bawah, dan menurunkan kualitas hidup.
Untuk itu bagi para penderita diabetes, simak pola hidup sehat yang dikutip dari ayosehat.kemenkes.go.id :
Baca Juga: Mudah dan Praktis! Begini 4 Cara Cek Status BPJS Kesehatan Lewat Ponsel
1. Tingkatkan konsumsi sayur dan buah
Menurut penelitian besar di Eropa baru-baru ini menemukan bahwa setiap penambahan konsumsi sayur dan buah sebanyak 66 gram, dapat menurunkan risiko diabetes sebanyak 25%. Selain kandungan serat yang tinggi, kandungan vitamin serta antioksidan dalam sayur dan buah juga dapat membantu penurunan risiko diabetes.
2. Batasi konsumsi gula, garam, dan lemak (GGL)
Saat ini banyak sekali makanan dan minuman kekinian yang memiliki kandungan gula, garam, dan lemak melebihi anjuran Kementerian Kesehatan. Batasan konsumsi GGL menurut Kementerian Kesehatan dalam satu hari adalah sebagai berikut:
- 4 sendok makan gula (50 gram)
- 1 sendok teh garam (5 gram)
- 5 sendok makan lemak (67 gram)
Penderita diabetes harus membatasi konsumsi makanan dan minuman kemasan yang tinggi gula (minuman kemasan, soda) dan tinggi lemak (gorengan, makanan beku).
3. Melakukan aktivitas fisik
Melakukan aktivitas fisik minimal 30 menit perhari, atau 150 menit per minggu, memiliki banyak manfaat, salah satunya membuat hormon pengatur gula darah (insulin) menjadi lebih sensitif, sehingga mencegah diabetes. Manfaat lainnya adalah sebagai berikut :
- Menjaga berat badan ideal
- Membuat perasaan lebih bahagia
- Kualitas tidur lebih baik
- Membantu mengatur tekanan darah
Demikian informasi tips untuk mencegah kadar gula darah naik bagi penderita diabetes, dengan menerapkan pola hidup sehat.