Terlebih, Pascal Struijk sendiri merupakan pemain asal Belanda yang memiliki darah Indonesia.
Darah Indonesia dalam diri pemain berusia 25 tahun tersebut mengalir dari kakek dan neneknya.
Baca Juga: Info Live Streaming Barito Putera vs Persis Solo: Kedua Tim Berusaha Menjauh dari Zona Degradasi
Belum diketahui secara pasti apakah benar di momen tersebut Kluivert benar-benar membujuk Struijk.
Kendati demikian, baru-baru ini Ketum PSSI, Erick Thohir justru memberikan pernyataan yang cukup mengejutkan.
Seakan menepis rumor tersebut, Erick Thohir mengatakan bahwa kemungkinan tidak akan ada penambahan skuad Timnas Indonesia, dalam menghadapi dua laga terakhir di bulan Juni nanti.
Pasalnya, tambah Erick, PSSI percaya pada komposisi skuad Garuda saat ini dan bakal lebih fokus kepada chemistry antar pemain.
Baca Juga: Lini Depan Persis Solo Sudah Diasah, Laga Kontra Barito Putera Jadi Ajang Pembuktian
"Belum ada rencana (tambah pemain naturalisasi). Kita fokus untuk bulan Juni dengan tim yang ada saja," kata Erick Thohir, Jumat 18 April 2025.
"Kami percaya skuad saat ini cukup untuk menghadapi dua laga tersisa," lanjut Menteri BUMN tersebut.
"Fokus kami bukan penambahan, tapi menjaga stabilitas dan chemistry pemain yang sudah ada," pungkasnya.