Tangkap layar saat Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert bersama Jordi Cruyff dan Denny Landzaat nonton laga Oxford United vs Leeds United, terlihat Pascal Struijk duduk di bangku bagian bawah.

OLAHRAGA

Patrick Kluivert Duduk Satu Tribun dengan Pascal Struick, Kode Gabung Timnas Indonesia?

Sabtu 19 Apr 2025, 13:20 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert terlihat duduk satu tribun dengan Pascal Struijk.

Momen tersebut terjadi di pertandingan antara Oxford United vs Leeds United, di Kassam Stadium, Sabtu 19 April 2025, dini hari WIB.

Kehadiran Patrick Kluivert di pertandingan tersebut adalah sepertinya ingin menyaksikan permainan anak asuhnya di timnas yang bermain ntuk Oxford United.

Seperti diketahui, ada dua pemain Timnas Indonesia yang saat ini memperkuat Oxford United, yakni Ole Romeny dan Marselino Ferdinan.

Baca Juga: Bojan Hodak Bocorkan Pemain yang Dibutuhkan Persib di Musim Depan, Kode Ramadhan Sananta Gabung?

Di pertandingan tersebut, Ole Romeny masuk sebagai pemain pengganti pada menit 65 sedangkan Marselino Ferdinan tidak masuk ke dalam daftar susunan pemain.

Sementara itu, kehadiran Pascal Struijk sepertinya untuk menyaksikan timnya, Leeds United yang bertandang ke markas Oxford United.

Ia hanya bisa menyaksikan rekan-rekannya di pinggir lapangan, karena sedang dibekap cedera sehingga membuatnya harus absen.

Berada Satu Tribun

Baca Juga: Erick Thohir Bakal Segera Umumkan Dirtek Timnas Indonesia, Siapa?

Namun yang menjadi sorotan di pertandingan tersebut adalah terlihat Patrick Kluivert berada satu tribun dengan Pascal Struijk.

Muncul spekulasi bahwa momen tersebut merupakan negosiasi, agar sang pemain mau bermain di Timnas Indonesia.

Terlebih, Pascal Struijk sendiri merupakan pemain asal Belanda yang memiliki darah Indonesia.

Darah Indonesia dalam diri pemain berusia 25 tahun tersebut mengalir dari kakek dan neneknya.

Baca Juga: Info Live Streaming Barito Putera vs Persis Solo: Kedua Tim Berusaha Menjauh dari Zona Degradasi

Belum diketahui secara pasti apakah benar di momen tersebut Kluivert benar-benar membujuk Struijk.

Kendati demikian, baru-baru ini Ketum PSSI, Erick Thohir justru memberikan pernyataan yang cukup mengejutkan.

Seakan menepis rumor tersebut, Erick Thohir mengatakan bahwa kemungkinan tidak akan ada penambahan skuad Timnas Indonesia, dalam menghadapi dua laga terakhir di bulan Juni nanti.

Pasalnya, tambah Erick, PSSI percaya pada komposisi skuad Garuda saat ini dan bakal lebih fokus kepada chemistry antar pemain.

Baca Juga: Lini Depan Persis Solo Sudah Diasah, Laga Kontra Barito Putera Jadi Ajang Pembuktian

"Belum ada rencana (tambah pemain naturalisasi). Kita fokus untuk bulan Juni dengan tim yang ada saja," kata Erick Thohir, Jumat 18 April 2025.

"Kami percaya skuad saat ini cukup untuk menghadapi dua laga tersisa," lanjut Menteri BUMN tersebut.

"Fokus kami bukan penambahan, tapi menjaga stabilitas dan chemistry pemain yang sudah ada," pungkasnya.

Tags:
Erick ThohirIndonesiaTimnasPatrick Kluivert Pascal Struijk

Filza Fitriadhi

Reporter

Filza Fitriadhi

Editor