POSKOTA.CO.ID - Warga Garut selatan, khususnya Kecamatan Cikajang patut berbahagia.
Pemerintah daerah Jawa Barat kabarnya segera melakukan rekativasi jalur kereta api Garut-Cikajang dalam waktu dekat.
Hal ini sempat diungkap dalam video unggahan Dedi Mulyadi beberapa waktu lalu bersama dinas perhubungan (dishub) Jawa Barat.
Kabarnya proyek reaktivasi jalur KA Cibatu-Garut-Cikajang ini akan memakan dana mencapai Rp1,5 triliun.
Diantaranya dana tersebut akan dipakai untuk melakukan perbaikan jalur, pembangunan stasiun, dan pengoperasian massal kereta api.
Diketahui jalur kereta api Garut-Cikajang sendrii sudah tidak aktif sejak tahun 1982.
Nantinya diharapkan reaktivasi bisa mempermudah mobilitas dan meningkatkan sektor pariwisata di daerah Kabupaten Garut.
Selain itu, adanya jalur kereta api ini juga dimanfaatkan masyarakat untuk bisa mengangkut hasil pertanian di wilayah Cikajang dan sekitarnya ke perkotaan.
Baca Juga: Korban Dugaan Pelecehan Dokter Cabul di Malang Jalani Pemeriksaan Psikiatri, Bukti Baru Diperkuat!
Sementara itu dalam keterangannya kepada wartawan, Kepala Dishub Kabupaten Garut, Satria Budi menyebutkan bahwa perintah reaktivasi ini sudah diterima pihaknya dari pusat.