POSKOTA.CO.ID - Persija Jakarta mengincar poin penuh saat hadapi Persik Kediri, dalam lanjutan pekan 29 Liga 1 2024-25.
Skuad Macan Kemayoran sedang membutuhkan kemenangan, setelah tercecer dari persaingan gelar juara musim ini.
Imbas hasil imbang dari Persebaya di pertandingan sebelumnya, membuat Persija turun ke posisi enam klasemen dengan raihan 44 poin.
Oleh karena itu, Persija bertekad membawa poin penuh ketika menghadapi Persik Kediri, di Stadion Gelora Soepriadi, Blitar, pada Sabtu 19 April 2025, nanti malam.
Baca Juga: Teco Pamit dari Bali United Setelah Menelan Kekalahan dari Persib
“Kami siap untuk laga besok dan sekarang bagi seluruh tim semua pertandingan penting," kata pelatih Persija, Carlos Pena, Jumat 18 April 2025.
"Kami semua termotivasi untuk mendapatkan tiga poin. Pertandingan yang sangat penting besok. Kami harus fokus dalam diri sendiri,” ucapnya.
Kehilangan Dua Pemain
Sayangnya, skuad Macan Kemayoran tidak akan diperkuat dua pemain andalannya, Witan Sulaeman dan Rio Fahmi, di pertandingan nanti.
Baca Juga: Setelah Dapat Tekel Keras, Carlos Pena Khawatirkan Cedera Witan di Laga Persija vs Persebaya
Pasalnya, kedua pemain tersebut mengalami cedera setelah mendapat tekel horor pada pertandingan melawan Persebaya, pekan lalu.
Namun kabar baiknya, Macan Kemayoran dipastikan bakal kembali diperkuat oleh Ramon Bueno yang sempat mengalami cedera.