POSKOTA.CO.ID - Weton bukan hanya sekadar penanggalan lahir, tetapi juga dipercaya mencerminkan karakter dan sifat seseorang seperti berdasarkan kepercayaan Jawa.
Termasuk sifat penyayang yang paling dicari dalam sebuah hubungan.
Rupanya, ada beberapa weton yang dikenal secara alami memiliki hati lembut, penuh empati, dan mudah mencintai.
Berdasarkan informasi dari kanal YouTube Abah Romdhoni, inilah 5 weton paling penyayang dan cocok dijadikan pasangan idaman.
"Perlu saya sampaikan bahwa apa yang saya bagikan ini adalah hasil dari pengamatan dan analisa pribadi terhadap orang-orang yang datang kepada saya. Jadi, tidak bisa dijadikan patokan 100 persen mutlak benar," ujarnya.
Ia menambahkan, jika sejak lahir seseorang memiliki karakter penyayang, maka sifat ini dapat terus dipelihara dan dikembangkan.
Baca Juga: Weton Langka Ini Cuma Dimiliki Satu Orang di Dunia, Auranya Luar Biasa Kuat
5 Weton Penyayang
Berikut adalah lima weton yang dikenal memiliki sifat penyayang secara alami menurut primbon Jawa:
1. Kamis Kliwon
Orang yang lahir di weton Kamis Kliwon memiliki lelaku "banyu ngalir" atau air yang mengalir.
Artinya, kehadirannya memberikan ketenangan dan kedamaian bagi orang di sekitarnya.
Mereka cenderung tidak memiliki ego tinggi, pandai meredam emosi, dan sangat penyayang terhadap pasangannya.