POSKOTA.CO.ID - Ingin pinjam uang cepat tapi tetap sesuai prinsip syariah? Tenang, sekarang banyak pilihan aplikasi pinjaman online (pinjol) syariah yang aman, transparan, dan pastinya bebas riba.
Bagi kamu yang butuh dana mendesak, pasti langsung berusaha untuk mencari solusi cepat seperti pinjaman online (pinjol). Namun, bagi kamu yang ingin tetap menjaga prinsip syariah dan menghindari riba, kini sudah tersedia berbagai aplikasi pinjol berbasis syariah yang diawasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Dikutip dari akun Youtube Andre Tuwan, berikut tujuh rekomendasi aplikasi pinjol syariah yang sudah terdaftar resmi di OJK dan bisa kamu coba.
7 Aplikasi Pinjol Syariah Resmi OJK
1. PT Amanah Fintech Syariah
Merupakan pionir fintech syariah pertama di Indonesia yang telah mengantongi izin dari OJK.
- Cukup dengan KTP
- Pinjaman syariah hingga Rp10 juta
- Dana bisa cair di hari yang sama
- Tak perlu rekening bank konvensional, cukup buka rekening digital lewat HP
2. PT Alami Fintech Syariah
- Bagian dari Alami Group yang fokus mendanai UMKM.
- Menyediakan invoice financing, PO financing, dan supply chain financing
- Petani dan peternak bisa mengajukan pembiayaan hingga Rp50 juta
- Sistem community-based financing yang aman dan transparan
3. PT Dana Syariah Indonesia
- Solusi pembiayaan syariah khusus properti.
- Bisa ajukan dana rumah hingga Rp2 miliar
- Cocok untuk pembelian atau renovasi rumah
- Proses mudah dan sesuai kaidah syariah
4. PT Duha Madani Syariah
- Bisa digunakan untuk membeli barang dan jasa halal.
- Limit hingga Rp5 juta untuk produk halal di marketplace
- Dana hingga Rp30 juta untuk perjalanan religi seperti umrah
5. PT Kaswa Mitra Hasanah
- Platform syariah yang menghubungkan mitra UMKM dan investor.
- Mitra telah dikurasi untuk meminimalkan risiko
- Pelaku usaha wajib mengajukan terlebih dahulu untuk bisa tampil di platform
- Investasi syariah yang transparan dan aman
6. Papi Topi Syariah (PT Piranti Alfabet Perkasa)
- Menyediakan simulasi pinjaman dan margin kompetitif.
- Pinjaman hingga Rp50 juta
- Simulasi angsuran tersedia di aplikasi
Contoh: Pinjaman Rp30 juta, angsuran sekitar Rp1,2 juta/bulan untuk tenor 36 bulan
7. PT Etik Fintech Indonesia
- Sediakan modal kerja hingga Rp2 miliar dengan sistem PO financing.
- Wajib memiliki usaha berbadan hukum (PT atau CV)
- Harus punya kontrak proyek sebagai dasar pendanaan
- Skema bagi hasil, 15% untuk proyek properti, 3% untuk UKM
Dengan berbagai pilihan pinjol syariah di atas, kamu bisa mendapatkan solusi dana cepat tanpa melanggar prinsip syariah.
Semoga informasi ini bermanfaat, dan tetap bijak dalam menggunakan pinjaman online ya!