POSKOTA.CO.ID - Simak dalam artikel ini tabel angsuran KUR BRI 2025 untuk plafon pinjaman Rp100 juta sampai Rp150 juta yang bisa diajukan pelaku UMKM.
Pemerintah memberikan kemudahan bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk mengembangkan usaha yang dimiliki.
Melalui program Kredit Usaha Rakyat (KUR), pelaku UMKM bisa mendapatkan pinjaman modal usaha yang disalurkan oleh lembaga keuangan atau perbankan.
Baca Juga: UMKM Butuh Modal Usaha Jangan Pakai Pinjol Ilegal, Ajukan Pinjaman KUR Kecil BSI 2025
Mengutip dari situs resmi KUR.wkon.go.id, Kredit Usaha Rakyat (KUR) adalah program pembiayaan atau kredit bersubsidi pemerintah dengan bunga rendah.
Dana pembiayaan KUR 100% milik Bank atau Lembaga Keuangan Bukan Bank (LKBB) yang bertindak sebagai penyalur KUR.
Pembiayaan disalurkan dalam bentuk dana keperluan modal kerja serta investasi. Pembiayaan atau kredit tersebut disalurkan kepada pelaku UMKM individu/perseorangan, badan usaha dan/atau kelompok usaha yang memiliki usaha produktif dan layak namun belum memiliki agunan tambahan
Salah satu lembaga perbankan yang bertindak sebagai penyalur KUR adalah Bank BRI. Produk KUR BRI sudah cukup terkenal di kalangan pelaku usaha.
Banyak pelaku UMKM yang mencari tabel KUR BRI untuk melihat plafon dan tenor pinjaman yang bisa mereka ambil.
Plafon pinjaman KUR BRI yang tersedia mulai dari Rp10 juta hingga Rp500 juta yang memiliki suku bunga relatif rendah dengan tenor maksimum mencapai 60 bulan.
Setiap produk KUR BRI memiliki ketentuan persyaratan, jumlah plafon, suku bunga, hingga tenor pinjamannya sendiri.