Jangan Sampai Salah! Ini 6 Cara Membersihkan Brush Makeup agar Awet dan Bebas Bakteri

Jumat 18 Apr 2025, 21:39 WIB
Cara Membersihkan Brush Makeup. (Sumber: Pixabay)

Cara Membersihkan Brush Makeup. (Sumber: Pixabay)

POSKOTA.CO.ID - Bagi kalian yang suka dandan, kebersihan brush makeup adalah hal yang tak boleh diabaikan. Untuk itu, simak informasi bagaimana cara membersihkan brush makeup dengan benar.

Alat-alat ini bukan sekadar pelengkap, melainkan perangkat penting yang memengaruhi hasil akhir riasan di wajah.

Namun sayangnya, masih banyak yang belum paham pentingnya merawat brush agar tetap higienis dan berfungsi optimal.

Sebagai alat yang bersentuhan langsung dengan kulit wajah dan produk makeup setiap hari, brush makeup rawan menjadi tempat menumpuknya kotoran, minyak, sisa produk, bahkan bakteri.

Jika dibiarkan kotor dalam waktu lama, brush bisa menyebabkan masalah kulit seperti jerawat, iritasi, hingga infeksi ringan.

Baca Juga: Foundation Sering Cakey? Simak Tips Ini Agar Makeup Lebih Flawless dan Tahan Lama!

Brush makeup memiliki peran utama dalam memberikan hasil riasan yang halus dan merata, mulai dari foundation, blush on, eyeshadow, hingga highlighter.

Tapi seiring waktu, kotoran yang melekat pada bulu-bulu brush akan mengganggu performa dan kualitas riasan.

Untuk itu, mencucinya dengan cara yang tepat menjadi langkah penting yang tak boleh dilewatkan.

Ada beberapa tahapan yang bisa diikuti untuk membersihkan brush makeup agar tetap awet dan bersih.

Cara Ampuh Membersihkan Brush Makeup

1. Gunakan Pembersih yang Ramah Brush

Hindari menggunakan sabun cuci piring atau sabun yang mengandung alkohol tinggi.

Berita Terkait

News Update