POSKOTA.CO.ID - Kini, investasi emas bisa dilakukan dengan sangat mudah melalui aplikasi DANA.
"Dompet digital tersebut memiliki fitur yang bisa diakses oleh berbagai kalangan. Baik pelajar, mahasiswa, ibu rumah tangga, karyawan, maupun pengusaha," demikian seperti dikutip dari tayangan video YouTube Hoam Teknologi.
Menurutnya, selama ini kita mengenal DANA sebagai platform untuk transaksi elektronik seperti pembayaran, transfer uang, atau pembelian pulsa.
"Namun ternyata, DANA juga menyediakan fitur investasi emas digital yang aman dan terpercaya," paparnya.
Baca Juga: Mudah Klaim Saldo DANA Gratis Rp50.000 Langsung Cair ke Rekening, Caranya Begini
Keunggulan Investasi Emas di Aplikasi DANA
Untuk Anda yang ingin memulai berinvestasi, tidak perlu memiliki dana besar.
Pasalnya, membeli emas di aplikasi ini bisa dimulai dari Rp100 saja.
"Tidak perlu menunggu punya banyak uang. Melalui aplikasi dompet elektronik ini, kamu bisa mulai menabung emas dengan nominal mulai dari seratus empat puluh empat rupiah, atau sekitar seratus perak," jelasnya.
Ia menambahkan, harga minim tersebut tentunya sangat terjangkau, bahkan untuk pelajar sekalipun.
Cara Mengakses Fitur Investasi Emas di DANA
Inilah cara untuk Anda yang tertarik melakukan investasi emas di aplikasi DANA. Silakan ikuti tahapan berikut untuk mengakses fitur yang tersedia:
1. Buka aplikasi DANA