Dana Bansos Rp500.000 dan Rp750.000 Mulai Cair ke Bank Mandiri, Apa Saja?

Jumat 18 Apr 2025, 14:18 WIB
Dana bantuan sosial mulai cair ke rekening Bank Mandiri dengan nominal Rp500.000 hingga Rp750.000 sudah masuk untuk KPM.(Sumber: Poskota/Shandra)

Dana bantuan sosial mulai cair ke rekening Bank Mandiri dengan nominal Rp500.000 hingga Rp750.000 sudah masuk untuk KPM.(Sumber: Poskota/Shandra)

Artinya, kemungkinan besar pencairan yang terjadi saat ini masih dalam tahap validasi by system dan belum mencakup seluruh penerima manfaat.

Dalam beberapa kasus, KPM menemukan adanya keterangan saldo tertahan dengan nominal seperti Rp1.500.000 di Livin Mandiri.

Ini menunjukkan bahwa dana tersebut sudah dialokasikan, namun belum masuk ke saldo utama sehingga belum bisa dicairkan.

Biasanya hal ini terjadi jika masih ada perbedaan data antara KTP dengan kartu KKS Merah Putih. Jika pengecekan rekening gagal, maka pencairan bisa dialihkan ke PT Pos Indonesia.

Baca Juga: Sudah Cair Hari Ini! Saldo Dana Bansos PIP 2025 Senilai Rp1.000.000 Masuk Rekening Siswa, Cek Daftar NIK dan NISN Penerima Sekarang

Cara Cek Status Penerima Bansos

Buat kamu yang lagi nunggu pencairan dana bantuan sosial, penting banget buat cek dulu apakah namamu masuk dalam daftar penerima.

Berikut langkah-langkah cek status penerima bansos lewat situs resmi Kemensos:

1. Akses Situs Resmi Kemensos

Langkah pertama, buka situs cekbansos.kemensos.go.id melalui browser di HP atau laptop.

2. Masukkan Data Lokasi

Isi kolom yang tersedia dengan memilih provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa atau kelurahan sesuai alamat di KTP kamu.

3. Ketik Nama Sesuai KTP

Masukkan nama lengkap kamu sesuai yang tertera di KTP. Ini penting supaya sistem bisa mencocokkan data dengan akurat.

4. Isi Kode Captcha

Masukkan kode captcha yang muncul di layar untuk memverifikasi bahwa kamu pengguna asli, bukan robot.

5. Tekan Tombol “Cari Data”

Kalau semua data sudah diisi, langsung klik tombol cari.

Berita Terkait

News Update