POSKOTA.CO.ID - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra memiliki ambisi untuk meraih tiga poin saat berhadapan dengan Persib Bandung.
Laga lanjutan Liga 1 pekan ke-28 musim 2024/2025 ini akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Jumat, 18 April 2025 pukul 19.00 WIB.
Pelatih Bali United yang akrab disapa Teco ini mengatakan bahwa timnya telah melakukan banyak persiapan untuk menghadapi Persib.
Ia mengatakan persiapan tersebut dilakukan selama satu pekan terakhir.
Baca Juga: Persis Solo Jadi Pesaing Persib untuk Datangkan Saddil Ramdani, Sosok Ini Jadi Alasan
“Persiapan bagus untuk melawan tim peringkat satu di klasemen saat ini. Kami ingin berupaya maksimal dan buat kompetisi lebih seru,” ungkapnya.
Teco menyebutkan bahwa di putaran pertama anak asuhnya hampir menang dari skuad Maung Bandung.
“Semoga hari ini bisa meraih hasil positif,” kata Teco.
Baca Juga: Persib Kabarnya Bakal Boyong Striker Berlabel Timnas Ini, Gantikan Siapa?
Laga akan Berjalan Sulit
Meski memiliki ambisi untuk meraih poin penuh, Teco menyadari bahwa pertandingan tidak akan berjalan dengan mudah.
Hal itu dikarenakan, Persib merupakan tim kuat ditambah pemuncak klasemen sementara Liga 1.
Selain itu, ia menyebutkan situasi timnya sedang tidak dalam kondisi baik sebab dalam enam laga terakhirnya tak pernah meraih hasil positif.
Ia berencana laga melawan Persib dijadikan sebagai momen kebangkitan untuk meraih hasil positif.
Baca Juga: Rumor Saddil Ramdani Gabung Persib Akhirnya Terjawab, Begini Kata Bos Maung Bandung
“Sejak awal musim sudah ada pemain cedera, sehingga setiap pertandingan tidak komplit. Kami juga berharap wasit bisa mempimpin secara fair,” ungkapnya.
Ia hanya berfokus bagaimana mendapatkan poin penuh di laga ini serta bisa meningkatkan posisinya di klasemen.
Saat ini Bali United berada di peringkat ke-9 dengan mengoleksi 41 poin dan berbeda 17 poin dengan Persib yang ada di peringkat pertama.
“Saya fokus pada tim sendiri dan pasti saya respek dengan pemain serta tim lawan,” pungkasnya.