POSKOTA.CO.ID - Pemerintah melalui Kementerian Sosial mulai menyalurkan saldo dana bansos Atensi Yatim Piatu (YAPI) dengan nominal sebesar Rp400.000.
Penyaluran saldo dana bansos Rp400.000 tersebut disebutkan cair melalui rekening bank Mandiri.
Untuk memastikan bahwa dana bansos tersebut memang sah dan berasal dari program pemerintah, masyarakat bisa melakukan pengecekan secara berkala.
Proses verifikasi ini penting untuk menghindari kesalahan data dan mempercepat pencairan dana bansos bagi penerima manfaat yang berhak.
Agar bisa menerima bansos ATENSI YAPI ini, calon penerima harus memenuhi persyaratan administratif yang telah ditetapkan.
Apa Itu Program ATENSI YAPI?
ATENSI YAPI adalah salah satu program dari Kementerian Sosial yang ditujukan khusus bagi anak-anak yatim, piatu, atau yatim piatu untuk mendukung ekonomi dan perlindungan sosial.
Program ini tidak hanya mencakup bantuan uang tunai, tetapi juga dukungan psikososial, pendidikan, dan pemenuhan kebutuhan dasar lainnya.
Bagi masyarakat yang merasa memenuhi kriteria sebagai penerima ATENSI YAPI, sangat disarankan untuk segera mengecek data lebih lanjut.
Bukti Pencairan Bansos ATENSI YAPI
Baru-baru ini, kanal YouTube Info Bansos membagikan bukti pencairan bantuan sosial sebesar Rp400.000.
Dana bansos tersebut langsung masuk ke rekening Bank Mandiri penerima, lengkap dengan keterangan bahwa dana tersebut merupakan bantuan sosial dari pemerintah.
Setelah dilakukan penelusuran lebih lanjut, bantuan tersebut ternyata berasal dari program ATENSI YAPI.
Pencairan kali ini ditujukan untuk periode Januari hingga Februari 2025, sebagai bagian dari tahap pertama pencairan bansos tahun ini.
Cara Cek Status Penerima Bansos
Ingin tahu apakah kamu termasuk penerima bansos ATENSI YAPI dari pemerintah? Begini langkah mudah untuk mengeceknya langsung dari HP atau laptop kamu:
1. Akses Situs Resmi Cek Bansos Kemensos
Langkah pertama, buka browser di HP atau komputer kamu, lalu kunjungi laman resmi dari Kementerian Sosial di alamat https://cekbansos.kemensos.go.id
2. Lengkapi Data Wilayah Sesuai KTP
Pada halaman utama, pilih data domisili sesuai dengan KTP-mu. Mulai dari Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, hingga Desa/Kelurahan.
3. Ketik Nama Lengkap Sesuai KTP
Masukkan nama lengkap kamu seperti yang tertulis di KTP. Pastikan tidak menambahkan gelar atau tanda baca apapun agar sistem bisa membaca datanya dengan benar.
4. Masukkan Kode Verifikasi (Captcha)
Lihat kode unik (captcha) yang muncul di layar, lalu ketik ulang pada kolom yang tersedia. Kalau kode sulit terbaca, klik tombol refresh untuk menampilkan kode baru.
5. Klik Tombol "Cari Data"
Setelah semua kolom diisi dengan benar, tekan tombol Cari Data untuk memulai pencarian bansos.
6. Lihat Hasilnya
Jika namamu terdaftar sebagai penerima bansos, maka akan muncul informasi lengkap mengenai status bantuan soaial.
Dengan adanya bukti pencairan saldo dana bansos yang mulai tersebar, pastikan kamu segera mencairkan bantuan yang diberikan dari Pemerintah.
DISCLAIMER: Perlu ditekankan juga bahwa istilah "saldo dana bansos" yang disebutkan dalam artikel ini tidak merujuk pada pencairan melalui aplikasi dompet digital seperti DANA atau platform digital lainnya.