JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Gubernur Jakarta, Pramono Anung geram perihal aksi pencurain fasilitas Jembatan Penyebrangan Orang (JPO).
Belum lama ini, besi-besi plat di JPO Daan Mogot, Jakarta Barat, hilang diduga dicuri.
"Kemarin beberapa kita langsung lakukan perbaikan dan juga akhirnya di beberapa juga kita minta pasang CCTV sehingga kejahatan ini bisa segera diketahui," kata Pramono kepada wartawan, Kamis, 17 April 2025.
Pramono berjanji bakal mempercantik JPO, bersamaan dengan pengetatan pengawasan. Menurutnya, pemasangan CCTV untuk pengawasan, karena berpotensi luput dari petugas.
Baca Juga: Bina Marga Catat Belasan JPO di Jakarta Rusak
"Termasuk pemasangan lampu di (JPO) Semanggi. Saya sudah instruksikan untuk dipasang karena dulu dipasang dan pernah diambil. Akan dipercantik lagi," tegasnya.
Dinas Bina Marga Jakarta mencatat sejumlah JPO di Jakarta rusak. Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) Bina Marga Jakarta, Wiwik Wahyuni menyampaikan, ada 11 JPO rusak.
Di Jakarta Pusat terdapat dua JPO rusak, yakni JPO Pasar Kenari, dan JPO Pengadilan DKI Jakarta. Lalu di Jakarta Utara JPO Bandengan, dan JPO Harco.
Kemudian di Jakarta Barat terdapat dua JPO, yakni JPO Rumah Pompa Departemen Agama dan JPO Warung Gantung.
Baca Juga: Penutupan JPO di Jaksel karena Tawuran, Pemprov Jakarta Tempuh Jalur Ini
Di Jakarta Selatan terdapat tiga JPO masih rusak yakni JPO Masjid Raya Pondol Indah, JPO SDN 03 Pejaten, dan JPO Pasar Minggu BSI.