“Dalam lima pertandingan terakhir, kami hanya menang sekali dan imbang empat kali melawan mereka (Bali United),” kata Hodak.
Pelatih asal Kroasia itu mengatakan jika kedua kesebelasan tidak sedang dalam kondisi terbaiknya.
Baca Juga: Bukan Hanya Persib Bandung, Klub Liga 1 Ini Dikabarkan Tertarik Mendatangkan Saddil Ramdani
Kendati begitu, Hodak tak ingin meremehkan Bali United saat pertandingan nanti.
“Mungkin mereka tidak dalam performa terbaik jika melihat dari hasil terakhir. Namun mereka memiliki banyak pemain bagus dan bermain dengan baik,” ungkapnya.
Ia mengatakan pemain harus memberikan seluruh kemampuannya untuk mengamankan poin.
Pasalnya kemenangan ini bisa memperkokoh posisi Persib di puncak klasemen sementara.
“Kami akan masuk ke pertandingan dengan konsentrasi seratus persen. Saya harap seisi stadion akan mendukung kami dan saya berharap kami bisa tampil dengan perfoma bagus dan mendapatkan hasil positif pada akhirnya,” pungkasnya.