POSKOTA.CO.ID - Hasil foto selfie kamu selalu jelek dan terlihat kurang bagus? Simak nih, 7 rahasia foto selfie yang bagus cocok untuk di posting di akun sosial media kamu.
Di zaman serba digital sekarang ini, aktivitas mengambil foto selfie sudah jadi rutinitas yang hampir dilakukan setiap hari.
Dari sekadar iseng saat di rumah sampai mengabadikan momen saat nongkrong atau liburan, selfie sudah seperti bagian dari gaya hidup kekinian.
Sayangnya, dari ratusan potret diri yang tersimpan di galeri ponsel, mungkin hanya segelintir yang benar-benar kamu anggap layak untuk diposting.
Sisanya? Sering kali terasa kurang maksimal. Tapi tenang, bukan berarti kamu tidak fotogenik.
Baca Juga: 2 Cara Simpan Foto dari Instagram ke Galeri Hp dengan Kualitas HD
Bisa jadi kamu hanya belum tahu trik-trik penting yang bikin hasil selfie terlihat jauh lebih keren dan berkelas.
Nah, supaya hasil foto selfie-mu naik level dan makin terlihat kece, berikut ini sejumlah cara ampuh yang bisa kamu coba.
Rahasia Foto Selfie Jadi Lebih Bagus
1. Manfaatkan Cahaya Alami
Cahaya adalah elemen paling vital dalam fotografi, termasuk selfie.
Kalau kamu ingin wajah terlihat segar dan natural, carilah pencahayaan dari sinar matahari langsung, tapi pilih waktu yang tepat, seperti pagi atau sore hari.
Cahaya di jam-jam itu cenderung lembut dan hangat, sehingga bisa membuat kulit tampak lebih glowing.