Digerebek Satpol PP Lebak, Sejoli Bersembunyi di Plafon Kosan

Kamis 17 Apr 2025, 19:53 WIB
Ilutarsi sejoli. (Sumber: Kotomono)

Ilutarsi sejoli. (Sumber: Kotomono)

LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Lebak melakukan razia kos-kosan di wilayah Ona hingga Dukuh, Rangkasbitung, Rabu, 16 April 2025, malam WIB.

Di salah sebuah kos-kosan, dua sejoli nekat bersembunyi di atas plafon untuk mencoba menghindari petugas. Kemudian, keduanya diamankan dan dibawa ke Kantor Satpol PP Lebak.

Sekretaris Dinas Satpol PP Kabupaten Lebak, Asep Didi Herdiansyah mengatakan, razia dilakukan berdasarkan laporan dari masyarakat yang resah dengan dugaan praktek prostitusi.

"Jadi, berdasarkan pengaduan dari masyarakat tempat kos-kosan diduga sering dijadikan tempat prostitusi, maka dari itu kami langsung terjun melakukan pengecekan ke lokasi," kata Asep, Kamis, 17 April 2025.

Baca Juga: Wagub Banten Jamin Tak Ada Pungli dalam Pemutihan Pajak Kendaraan di Lebak

Asep mengatakan, petugas tidak menemukan para penghuni kos-kosan lantaran diduga telah diketahui. Namun, setelah bergerak ke kos-kosan lainnya, sejoli muda-mudi ditemukan.

"Di satu tempat kami tidak menemukan adanya para terduga ataupun orang memanfaatkan kamar kontrakan untuk melakukan asusila, namun di satu tempat lagi kami menemukan ada sembilan orang terduga yang kami periksa dan kami bawa ke kantor ini," ucap dia.

Menurutnya, kesembilan pasangan yang diduga telah melakukan prostitusi di kos-kosan langsung dibawa ke Kantor Satpol PP untuk dilakukan pendataan dan pembinaan.

"Dalam tiga hari ke depan, akan dilakukan pemberkasan kemudian akan kami sampaikan kepada masing-masing orang tua atau dari pihak keluarga para terduga untuk datang dan dilakukan pembinaan," ujarnya.

Berita Terkait

News Update