POSKOTA.CO.ID - Siapa yang baru mengetahui bahwa dirinya terjebak pinjaman online (pinjol) ilegal? Apabila dibiarkan terlalu lama, maka dapat berdampak bahaya bagi diri Anda sendiri, lho.
Saat ini banyak pinjol ilegal yang beredar di internet, bahkan beberapa di antaranya terlihat cukup menyerupai platform legal sehingga sulit dibedakan para calon penggunanya.
Jika Anda tidak memperhatikan dengan cermat, maka berpotensi mengalami beberapa dampak buruk salah satunya adalah pencurian data yang dapat disalahgunakan pada kemudian hari.
Paling parahnya, data tersebut bisa disebarluaskan oleh oknum, terutama ketika Anda belum membayarnya dalam jangka waktu yang telah ditentukan sejak awal peminjaman.
Baca Juga: Rekomendasi Pinjol Cepat Cair dan Memiliki Bunga Rendah, Segera Daftar Caranya Disini
Data yang bisa disebarkan dapat berupa foto, video, dokumen, nomor kontak di hp, dan lain-lain. Maka dari itu, Anda harus tetap waspada agar tidak terjadi hal-hal di luar ekspektasi.
Kendati demikian, Anda tidak perlu khawatir berlebihan karena hal tersebut masih bisa diatasi dengan menghapus data melalui sejumlah cara yang tersedia berikut ini.
Cara Hapus Data di Pinjol Ilegal
Berikut beberapa cara untuk menghapus data di pinjol ilegal yang dapat Anda lakukan:
1. Melunasi pinjaman
Mengutip situs web resmi Bank OCBC www.ocbc.id, jika Anda ingin menghapus data pribadi dari pinjol ilegal, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk melindungi diri, salah satunya adalah melunasi pinjaman tersebut.
Baca Juga: Hati-hati Terjerat Pinjol Ilegal, Simak Solusinya Jika Sudah Terlanjur Menggunakannya
Setelah pinjaman dilunasi dan Anda tidak lagi memiliki kewajiban apa pun, secara otomatis pihak pinjol ilegal seharusnya tidak menghubungi Anda lagi.