Arema FC Dikabarkan Incar Putra Daerah yang Moncer di Timnas Indonesia U-17

Kamis 17 Apr 2025, 10:34 WIB
Salah satu pemain Timnas Indonesia U-17 masuk radar Arema FC untuk musim depan. (Sumber: X @TimnasIndonesia)

Salah satu pemain Timnas Indonesia U-17 masuk radar Arema FC untuk musim depan. (Sumber: X @TimnasIndonesia)

POSKOTA.CO.ID - Demi menambah kedalaman skuad di musim depan, Arema FC dikabarkan tertarik merekrut putra daerah yang moncer bersama Timnas Indonesia U-17.

Skuad Singo Edan telah melakukan pergerakan untuk bersiap menghadapi kompetisi Liga 1 2025-26 musim depan.

Salah satu langkah yang diambil dengan mengikat beberapa pemain muda untuk musim depan, seperti Achmad Maulana, Arkhan Fikri dan Salim Tuharea.

“Pemain-pemain muda yang menonjol sudah kita bentengi semuanya, Salim, Achmad, Arkhan, sudah ada kesepakatan (kontrak baru),” kata General Manager Arema FC, Yusrinal Fitriandi beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Alami Perubahan, Ini Jadwal Terbaru Timnas Indonesia vs China

Selain itu, manajemen Singo Edan pun berencana merombak beberapa lini, setelah melakukan evaluasi di akhir musim nanti.

Artinya, tidak menutup kemungkinan Arema FC bakal merekrut pemain baru untuk mengarungi kompetisi musim depan.

Evandra Florasta Jadi Incaran?

Ternyata ada satu nama punggawa Timnas Indonesia U-17 yang kabarnya menjadi incaran Arema FC untuk musim depan.

Baca Juga: Zaenal Arief Bicara Soal Kans Persib Menuju Tangga Juara Liga 1 2024-25

Pemain tersebut adalah Evandra Florasta, yang tampil moncer bersama skuad Garuda di Piala Asia U-17 2025.

Penampilan apiknya di Piala Asia U-17 bersama skuad Garuda Muda, membuat Arema FC tertarik untuk memboyong Evandra Florasta.

Berita Terkait

News Update