Apa Itu Perayaan Kamis Putih Sebelum Paskah? Begini Penjelasannya

Kamis 17 Apr 2025, 10:01 WIB
Ilustrasi. Perayaan Kamis Putih yang merupakan bagian dalam Pekan Suci sebelum Hari Paskah. (Sumber: Pexels/Pavel Danilyuk)

Ilustrasi. Perayaan Kamis Putih yang merupakan bagian dalam Pekan Suci sebelum Hari Paskah. (Sumber: Pexels/Pavel Danilyuk)

POSKOTA.CO.ID - Sebentar lagi umat Kristiani akan menyambut dan merayakan datangnya Hari Paskah. Namun, sebelum perayaan Paskah biasanya ada sejumlah rangkaian ibadah yang dilakukan, salah satunya adalah Kamis Putih.

Kamis Putih merupakan salah satu ritual yang dilakukan  umat Kristiani sebelum merayakan Paskah dan menjadi salah satu hari terpenting.

Bagi masyarakat yang bukan umat Kristen mungkin tidak begitu familiar dengan yang dimaksud Kamis Putih.

Baca Juga: Kamis Putih 2025: Sejarah dan Makna Triduum Paskah Serta Ritualnya

Lantas, apa sebenarnya itu Kamis Putih dan seperti apa maknanya bagi umat Kristiani? Berikut penjelasannya.

Apa Itu Kamis Putih?

Melansir dari laman resmi Kementerian Agama Bali, Kamis Putih atau yang juga dikenal dengan Maundy Thursday adalah salah satu perayaan tri hari suci sebelum Paskah, yaitu Kamis Putih, Jumat Agung dan Sabtu Suci.

Tri Hari suci ini berada dalam pekan suci yang dimulai dengan Minggu Palma dan diakhiri dengan Paskah.

Peringatan Kamis Putih diadakan untuk mengenang Perjamuan Malam Terakhir Yesus dengan para murid-Nya.

Tak hanya menjamu murid-Nya dengan roti dan anggur, Yesus juga diketahui membasuh kaki muridnya satu persatu pada malam tersebut.

Sementara, mengutip dari website Iman Katolik, Kamis Putih adalah hari Kamis sebelum perayaan Paskah bagi umat Kristen.

Pada Hari Raya ini, umat Kristen memperingati Perjamuan Malam terakhir yang dipimpin oleh Yesus Kristus. Ini adalah salah satu hari terpenting dalam kalender Gereja.

Berita Terkait

News Update