Tingkatkan Penjualan Usaha Anda dengan TikTok Shop, Begini Cara Daftarnya

Rabu 16 Apr 2025, 11:47 WIB
Ilustrasi daftar TikTok Shop. (Sumber: Pexels/stayhereforu)

Ilustrasi daftar TikTok Shop. (Sumber: Pexels/stayhereforu)

Lantas, bagaimana cara untuk mendaftarkan toko Anda di TikTok Shop? Silakan simak informasi selengkapnya sebagai berikut ini.

Cara Mendaftarkan Toko di TikTok Shop

Melansir dari situs resmi ads.tiktok.com, berikut adalah beberapa langkah mudah yang dapat Anda lakukan untuk mendaftarkan toko Anda ke TikTok Shop:

  1. Daftarkan Akun TikTok atau Email dan Nomor Telepon ke TikTok Seller Center
  2. Pilih ‘Negara’ Asal Anda
  3. Pilih ‘Tipe Bisnis’
  4. Verifikasi Informasi Anda
  5. Siapkan Alamat Gudang atau Toko
  6. Cantumkan Negara atau Wilayah dan Alamat Toko
  7. Masukkan Nama Narahubung Utama
  8. Masukkan Kode Pos
  9. Isi ‘Nomor Telepon’
  10. Cantumkan Alamat Pengembalian Barang
  11. Centang Kotak untuk Menyetujui Syarat dan Ketentuan
  12. Klik ‘Mulai Bisnis Anda’

Setelah berhasil mendaftarkan diri, Anda bisa langsung mengisi informasi terkait toko atau bisnis Anda untuk melakukan verifikasi agar dapat ditinjau kelayakannya.

Silakan simak informasi lebih lanjut terkait cara verifikasi dokumen atau identitas untuk meninjau kelayakan toko Anda sebagai berikut.

Cara Verifikasi Toko di TikTok Shop

Ikuti beberapa langkah mudah ini untuk memverifikasi toko Anda di TikTok Shop dengan mudah:

  1. Buka Halaman Beranda TikTok Seller Center
  2. Klik ‘Verifikasi Dokumen’
  3. Klik ‘Unggah Dokumen’
  4. Pilih ‘Tipe Bisnis’
  5. Masukkan Nama Toko
  6. Unggah Foto Kartu Identitas Seperti KTP, SIM, atau Paspor.
  7. Klik ‘Kirim’
  8. Selesai.

Setelah melakukan beberapa tahap di atas, Anda bisa langsung menghubungkan rekening bank ke toko agar bisa menerima pembayaran dari penjualan atau memproses pengembalian barang dengan mudah.

Demikian informasi seputar cara mudah untuk daftar TikTok Shop yang dapat Anda simak dan lakukan dengan mudah. Semoga bermanfaat.

Berita Terkait

News Update